KETENTUAN PENGGUNAAN APLIKASI JOGJAKITA
Selamat datang di Aplikasi Jogjakita!
- Hubungan Anda dengan Kami
Selamat datang di JogjaKita(“Platform”), yang disediakan oleh PT. JogjaKita Multi Andalan.
Saat ini Anda membaca ketentuan-ketentuan layanan (“Ketentuan”), yang mengatur mengenai hubungan dan berlaku sebagai suatu perjanjian antara Anda dan kami dan menetapkan syarat-syarat dan ketentuan-ketentuan yang memungkinkan Anda untuk mengakses dan menggunakan Platform dan situs-situs, layanan-layanan, aplikasi-aplikasi, produk-produk dan konten-konten kami yang terkait (secara bersama-sama disebut “Layanan”). Layanan kami tersedia untuk penggunaan secara pribadi dan non-komersial. Untuk keperluan Ketentuan ini, “Anda” dan “milik Anda” berarti Anda sebagai pengguna Layanan. Ketentuan ini merupakan suatu perjanjian yang mengikat secara sah antara Anda dan kami. Mohon luangkan waktu Anda untuk membaca Ketentuan ini dengan seksama.
- Persetujuan atas Ketentuan
Dengan mengakses atau menggunakan Layanan kami, Anda menegaskan bahwa Anda dapat membuat suatu perjanjian yang mengikat dengan JogjaKita, bahwa Anda menerima Ketentuan- ini dan bahwa Anda setuju untuk mematuhinya. Pengaksesan dan penggunaan Layanan kami oleh Anda juga tunduk pada Kebijakan Privasi dan Kebijakan Komunitas kami, ketentuan-ketentuan mana dapat langsung ditemukan dalam Platform, atau di mana Platform tersedia untuk diunduh, pada toko aplikasi (app store) yang digunakan pada perangkat seluler Anda, dan dimasukkan ke dalam Ketentuan ini berdasarkan acuan. Dengan menggunakan Layanan, Anda setuju atas ketentuan-ketentuan Kebijakan Privasi.
Jika Anda mengakses atau menggunakan Layanan dalam suatu yurisdiksi yang di dalamnya berlaku ketentuan-ketentuan tambahan khusus, maka dengan ini Anda juga menyetujui ketentuan-ketentuan tambahan yang berlaku bagi para pengguna dalam tiap-tiap yurisdiksi sebagaimana dijelaskan di bawah ini, dan dalam hal terdapat ketidaksesuaian antara ketentuan-ketentuan dari Ketentuan Tambahan-Spesifik Yurisdiksi yang relevan dengan yurisdiksi Anda dimana Anda mengakses atau menggunakan Layanan, dan ketentuan-ketentuan lain dari Ketentuan ini, maka Ketentuan Tambahan-Spesifik Yurisdiksi pada yurisdiksi terkait yang akan menggantikan dan mengatur. Jika Anda tidak setuju dengan Ketentuan ini, Anda tidak boleh mengakses atau menggunakan Layanan kami.
Jika Anda mengakses atau menggunakan Layanan atas nama suatu badan usaha atau entitas, maka (a) “Anda” dan “milik Anda” mencakup Anda dan badan usaha atau entitas tersebut, (b) Anda menyatakan dan menjamin bahwa Anda adalah wakil yang sah dari badan usaha atau entitas tersebut yang memiliki wewenang untuk mengikat entitas tersebut dengan Ketentuan ini, dan bahwa Anda menyetujui Ketentuan ini atas nama entitas tersebut, dan (c)badan usaha atau entitas Anda dari segi hukum dan keuangan bertanggung jawab atas pengaksesan atau penggunaan Layanan kami oleh Anda, dan atas diaksesnya atau digunakannya akun Anda oleh pihak-pihak lain yang berafiliasi dengan entitas Anda, termasuk karyawan-karyawan, agen-agen, atau kontraktor-kontraktor manapun.
Anda dapat menerima Ketentuan ini dengan mengakses atau menggunakan Layanan kami. Anda memahami dan setuju bahwa kami akan menganggap pengaksesan atau penggunaan Layanan oleh Anda sebagai penerimaan atas Ketentuan ini sejak saat itu dan seterusnya.
Anda sebaiknya mencetak atau menyimpan salinan dari Ketentuan untuk arsip Anda.
3.Perubahan-perubahan terhadap Ketentuan
Kami mengubah Ketentuan- ini dari waktu ke waktu, misalnya ketika kami memperbarui fungsi Layanan kami, ketika kami menggabungkan beberapa aplikasi atau layanan-layanan yang dioperasikan oleh kami atau afiliasi-afiliasi kami ke dalam suatu layanan atau aplikasi gabungan, atau ketika ada perubahan-perubahan peraturan. Kami akan melakukan upaya-upaya yang wajar secara komersial untuk menyampaikan pemberitahuan secara umum kepada seluruh pengguna mengenai setiap perubahan-perubahan material atas Ketentuan ini, antara lain melalui pemberitahuan pada Platform kami, namun, Anda harus membaca Ketentuan ini secara rutin untuk memeriksa apakah ada perubahan. Kami juga akan memperbarui tanggal “Pembaruan Terakhir” yang tercantum di bagian awal Ketentuan ini, yang menunjukkan tanggal efektif berlakunya Ketentuan tersebut. Akses atau penggunaan Layanan oleh Anda setelah tanggal Ketentuan baru tersebut menandakan penerimaan Anda atas Ketentuan baru tersebut. Jika Anda tidak menyetujui Ketentuan baru tersebut, maka Anda harus berhenti mengakses atau
- Akun Anda pada Kami
Untuk mengakses atau menggunakan beberapa Layanan kami, Anda harus membuat suatu akun pada kami. Ketika Anda membuat akun ini, Anda harus memberikan informasi yang akurat dan terbaru. Penting bagi Anda untuk memelihara dan secepatnya memperbarui rincian data Anda dan setiap informasi lainnya yang Anda berikan kepada kami untuk memastikan informasi tersebut adalah yang terbaru dan lengkap.
Penting bagi Anda untuk menjaga kerahasiaan kata sandi akun Anda dan untuk tidak memberitahukannya kepada pihak ketiga manapun. Jika Anda mengetahui atau menduga bahwa pihak ketiga manapun mengetahui kata sandi atau telah mengakses akun Anda, maka Anda harus segera memberitahu kami melalui Layanan Pelanggan JogjaKita.
Anda setuju bahwa Anda semata-mata bertanggung jawab (kepada kami dan pihak lain) atas kegiatan yang dilakukan atas nama akun Anda.
Kami berhak untuk menonaktifkan akun pengguna Anda setiap saat, termasuk jika Anda tidak mematuhi suatu ketentuan dalam Ketentuan ini, atau jika ada kegiatan yang dilakukan pada akun Anda yang, atas kebijaksanaan kami semata, akan atau dapat menyebabkan kerusakan pada atau merusak Layanan atau melanggar atau menyalahi hak-hak pihak ketiga manapun, atau melanggar peraturan perundang-undangan apapun yang berlaku.
Jika Anda ingin berhenti menggunakan Layanan kami, dan ingin agar akun Anda dihapus, kami dapat membantu Anda. Hubungi kami melalui Layanan Pelanggan JogjaKita, dan kami akan membantu Anda lebih lanjut dan memandu Anda dalam proses penghapusan akun Anda. Jika Anda memilih untuk menghapus akun Anda, maka Anda tidak akan dapat mengaktifkan kembali akun tersebut atau memperoleh kembali konten atau informasi apa pun yang telah Anda tambahkan.
- Pengaksesan dan Penggunaan Layanan kami oleh Anda
Pengaksesan dan penggunaan Layanan kami oleh Anda tunduk pada Ketentuan ini dan semua peraturan perundang-undangan yang berlaku. Anda tidak boleh:
menggunakan Layanan, tanpa persetujuan tertulis secara tegas dari kami, untuk tujuan komersial atau tidak resmi, termasuk menyampaikan atau memfasilitasi setiap iklan atau ajakan atau pesan tidak bermanfaat (spam) apapun yang bersifat komersial;
mengganggu atau berupaya mengganggu jalannya Layanan yang sudah baik, mengganggu situs web kami atau jaringan-jaringan apapun yang terhubung dengan Layanan, atau menghindari langkah-langkah apapun yang mungkin kami gunakan untuk mencegah atau membatasi akses ke Layanan;
memasukkan Layanan atau bagian apapun darinya ke dalam program atau produk apapun lainnya. Dalam hal ini, kami berhak untuk menolak memberikan layanan, menutup akun-akun atau membatasi akses ke Layanan atas kebijaksanaan kami semata-mata;
menggunakan automated scripts untuk mengumpulkan informasi dari atau secara lain berinteraksi dengan Layanan;
berpura-pura menjadi orang atau entitas manapun, atau memberikan pernyataan yang tidak benar atau secara lain mengganti identitas Anda atau afiliasi Anda dengan identitas orang atau entitas manapun, termasuk memberikan kesan bahwa setiap konten yang diunggah, dimuat, dikirimkan, didistribusikan atau secara lain disediakan oleh Anda berasal dari Layanan;
mengintimidasi atau melecehkan orang lain, atau mempromosikan materi yang mengandung konten seksual secara terang-terangan, kekerasan atau diskriminasi atas dasar ras, jenis kelamin, agama, kewarganegaraan, disabilitas, orientasi seksual atau usia;
menggunakan atau mencoba menggunakan akun, layanan, atau sistem milik pihak lain tanpa izin dari JogjaKita, atau membuat identitas palsu pada Layanan;
menggunakan Layanan dengan cara yang dapat menimbulkan konflik kepentingan atau mengganggu tujuan-tujuan dari Layanan, seperti memperjualbelikan ulasan-ulasan dengan para pengguna lain atau menulis atau mendorong dibuatnya ulasan-ulasan palsu;
menggunakan Layanan untuk mengunggah, mengirimkan, mendistribusikan, menyimpan, atau secara lain menyediakan dengan cara apapun: berkas yang mengandung virus, trojans,worms, logic bombs atau materi lainnya yang berbahaya atau dapat merusak dari segi teknologi;setiap iklan, ajakan, materi-materi promosi, ” junk mail”, “spam,” “chain letters” “pyramid schemes,” yang tidak diperkenankan atau tidak sah atau setiap bentuk ajakan lainnya yang dilarang;setiap informasi pribadi milik pihak ketiga manapun, termasuk alamat-alamat, nomor-nomor telepon, alamat-alamat email, nomor dan fitur pada dokumen identitas pribadi (misalnya, nomor BPJS, nomor paspor) atau nomor-nomor kartu kredit; materi apapun yang melanggar atau mungkin melanggar hak cipta, merek dagang atau hak kekayaan intelektual atau hak privasi lainnya milik orang lain;materi apapun yang mencemarkan nama baik pihak manapun, tidak senonoh, kasar, mengandung unsur pornografi, unsur kebencian atau penghasutan;materi apapun yang merupakan bentuk, mendorong, atau memberikan petunjuk-petunjuk untuk melakukan tindak kriminal, kegiatan-kegiatan berbahaya, atau perbuatan yang merugikan diri sendiri;materi apapun yang sengaja dibuat untuk memprovokasi atau memusuhi orang lain, terutama penghasutan (trolling) dan perundungan, atau yang bertujuan melecehkan, menyakiti, melukai, menakut-nakuti, membuat tertekan, mempermalukan atau memancing emosi orang lain;materi apapun yang mengandung ancaman dalam bentuk apapun, termasuk ancaman-ancaman kekerasan fisik;materi apapun yang bersifat rasis atau diskriminatif, termasuk diskriminasi atas dasar ras, agama, usia, jenis kelamin, disabilitas atau orientasi seksual seseorang;
setiap jawaban, tanggapan, komentar, pendapat, analisa atau rekomendasi di mana Anda tidak memiliki izin atasnya atau secara lain tidak memenuhi syarat untuk membuatnya; atau
materi yang, semata-mata atas penilaian dari JogjaKita, tidak dapat diterima atau yang membatasi atau melarang orang lain manapun untuk menggunakan Layanan, atau yang dapat menyebabkan JogjaKita, Layanannya atau para penggunanya mengalami kerusakan atau kerugian dalam bentuk apapun.
Di samping hal-hal di atas, pengaksesan dan penggunaan Layanan kami oleh Anda harus, setiap saat, tunduk pada Panduan Komunitas kami.
Kami mencadangkan hak, setiap saat dan tanpa pemberitahuan sebelumnya, untuk menghapus atau menonaktifkan akses ke konten atas kebijaksanaan kami karena alasan apapun atau tanpa alasan. Beberapa alasan kami menghapus atau menonaktifkan akses ke konten adalah mencakup ditemukannya konten yang tidak pantas, melanggar Ketentuan ini atau Panduan Komunitas kami, atau secara lain membahayakan Layanan atau para pengguna kami. Sistem-sistem otomatis kami menganalisis konten Anda untuk menyediakan fitur-fitur produk yang terkait dengan keperluan pribadi Anda, seperti hasil-hasil pencarian yang disesuaikan, iklan dengan target tertentu (tailored advertising), dan deteksi spam dan malware. Analisis ini terjadi saat konten dikirim, diterima, dan disimpan.
- Keadaan Kahar
Aplikasi dapat diinterupsi oleh kejadian di luar kewenangan atau kontrol Kami (“Keadaan Kahar”), termasuk namun tidak terbatas pada bencana alam, gangguan listrik, gangguan telekomunikasi, kebijakan pemerintah, dan lain-lain. Anda setuju untuk membebaskan Kami dari setiap tuntutan dan tanggung jawab, jika Kami tidak dapat memfasilitasi Layanan, termasuk memenuhi instruksi yang Anda berikan melalui Aplikasi, baik sebagian maupun seluruhnya, karena suatu Keadaan Kahar.
- Penyelesaian Masalah
Apabila Anda mengalami gangguan sistem, mengetahui atau menduga bahwa Akun Anda diretas, digunakan atau disalahgunakan oleh pihak lain, atau apabila perangkat telepon genggam atau tablet pribadi Anda hilang, dicuri, diretas atau terkena virus, segera laporkan kepada Kami sehingga Kami dapat segera mengambil tindakan yang diperlukan untuk menghindari penggunaan, penyalahgunaan, atau kerugian yang timbul atau mungkin timbul lebih lanjut.
Apabila Anda mengalami kendala atau masalah terkait Layanan, Konten Pihak Ketiga, Penawaran atau pembayaran melalui Metode Pembayaran, atau perlakuan Penyedia Layanan, Penyedia Konten Pihak Ketiga, Penyedia Penawaran atau Penyedia Metode Pembayaran Anda dapat menyampaikan keluhan Anda melalui fitur yang Kami sediakan, termasuk pemberian peringkat dan komentar, atau dengan menghubungi Kami.
Untuk menyampaikan keluhan, pertanyaan, sanggahan, dan lain-lain (“Laporan”), Anda perlu memberikan informasi yang cukup, termasuk namun tidak terbatas pada, ringkasan fakta yang terjadi, bukti-bukti yang Anda miliki, nomor pesanan, dan informasi pribadi, seperti alamat surat elektronik dan nomor telepon genggam terdaftar.
Untuk menanggapi setiap Laporan yang Anda sampaikan, Kami akan melakukan verifikasi terlebih dahulu dengan mencocokan informasi yang Anda berikan dan informasi pribadi Anda yang terdapat dalam sistem Kami. Jika diperlukan, Kami dapat secara langsung meminta Anda memberikan informasi yang diperlukan untuk tujuan verifikasi.
Kami dapat menolak untuk menindaklanjuti Laporan Anda jika informasi yang Anda berikan tidak cocok dengan informasi pribadi yang terdapat dalam sistem Kami atau apabila Laporan disampaikan terkait, terhadap, atas nama atau oleh pihak lain yang berbeda dengan pemilik Akun yang bersangkutan yang terdaftar secara resmi pada sistem Kami. Kami dapat memberhentikan tindak lanjut terhadap Laporan Anda jika Kami, dengan kebijakan Kami sepenuhnya, menganggap bahwa Laporan Anda tidak didukung oleh fakta-fakta yang cukup dan jelas, atau telah selesai. Kami juga dapat meneruskan Laporan Anda kepada Penyedia Layanan, Penyedia Konten Pihak Ketiga, Penyedia Penawaran atau Penyedia Metode Pembayaran untuk diselesaikan secara langsung oleh Anda dan Penyedia Layanan, Penyedia Konten Pihak Ketiga, Penyedia Penawaran atau Penyedia Metode Pembayaran.
Terhadap Laporan tertentu terkait Layanan, Kami dapat, dengan kebijakan Kami sepenuhnya, memfasilitasi pertemuan antara Anda dan Penyedia Layanan untuk tujuan penyelesaian masalah secara damai dan kekeluargaan. Dalam hal demikian, jika Anda merasa tetap perlu mengambil tindakan lain, termasuk tindakan hukum apapun, Anda dapat melakukannya atas tanggung jawab pribadi Anda sepenuhnya.
Terhadap Laporan tertentu terkait Metode Pembayaran, Kami dapat mengembalikan dana Anda melalui cara yang ditentukan oleh Kami atau bersama-sama dengan Penyedia Metode Pembayaran, berdasarkan kebijakan Kami sepenuhnya. Kami tidak akan mengembalikan dana kepada pihak lain yang berbeda dengan kredensial terdaftar pada Akun Jogjakita atau Penyedia Metode Pembayaran, termasuk apabila Anda menggunakan kredensial pihak lain untuk melakukan pembayaran melalui Metode Pembayaran.
9. User Generated Content
Pengguna Layanan dapat diizinkan untuk mengunggah, memposting, atau mentransmisikan (seperti melalui aliran) atau menyediakan konten melalui Layanan termasuk, tanpa batasan, teks, foto, video pengguna, rekaman suara, dan karya musik apa pun yang terkandung di dalamnya, termasuk video yang menyertakan rekaman suara yang disimpan secara lokal dari perpustakaan musik pribadi Anda dan kebisingan sekitar (“Konten Pengguna”).
Pengguna Layanan juga dapat mengekstraksi semua atau sebagian Konten Pengguna yang dibuat oleh pengguna lain untuk menghasilkan Konten Pengguna tambahan, termasuk Konten Pengguna kolaboratif dengan pengguna lain, yang menggabungkan dan menyelingi Konten Pengguna yang dihasilkan oleh lebih dari satu pengguna.
Informasi dan materi dalam Konten Pengguna, termasuk Konten Pengguna yang menyertakan Elemen Jogjakita, belum diverifikasi atau disetujui oleh kami. Pandangan yang diungkapkan oleh pengguna lain pada Layanan (termasuk melalui penggunaan hadiah virtual) tidak mewakili pandangan atau nilai kami.
Setiap kali Anda mengakses atau menggunakan fitur yang memungkinkan Anda untuk mengunggah atau mengirimkan Konten Pengguna melalui Layanan (termasuk melalui platform media sosial pihak ketiga tertentu seperti Instagram, Facebook, YouTube, Twitter), atau untuk melakukan kontak dengan pengguna Layanan lainnya, Anda harus mematuhi standar yang ditetapkan pada “Akses Anda ke dan Penggunaan Layanan Kami” di atas.
Anda juga dapat memilih untuk mengunggah atau mengirimkan Konten Pengguna Anda, termasuk Konten Pengguna yang menyertakan Elemen JogjaKita, di situs atau platform yang diselenggarakan oleh pihak ketiga.
Jika Anda memutuskan untuk melakukan ini, Anda harus mematuhi pedoman konten mereka serta standar yang ditetapkan pada “Akses Anda ke dan Penggunaan Layanan Kami” .
Konten Pengguna apa pun akan dianggap tidak rahasia dan tidak eksklusif. Anda tidak boleh memposting Konten Pengguna apa pun pada atau melalui Layanan atau mengirimkan kepada kami Konten Pengguna apa pun yang Anda anggap rahasia atau hak milik.
Ketika Anda mengirimkan Konten Pengguna melalui Layanan, Anda setuju dan menyatakan bahwa Anda memiliki Konten Pengguna tersebut, atau Anda telah menerima semua izin yang diperlukan, izin dari, atau diizinkan oleh, pemilik bagian mana pun dari konten untuk mengirimkannya ke Layanan , untuk mengirimkannya dari Layanan ke platform pihak ketiga lainnya, dan/atau mengadopsi konten pihak ketiga mana pun.
Anda atau pemilik Konten Pengguna Anda masih memiliki hak cipta atas Konten Pengguna yang dikirimkan kepada kami, tetapi dengan mengirimkan Konten Pengguna melalui Layanan, Anda dengan ini memberi kami lisensi tanpa syarat yang tidak dapat dibatalkan, non-eksklusif, bebas royalti, sepenuhnya dapat dialihkan, dan terus-menerus di seluruh dunia untuk menggunakan, memodifikasi, mengadaptasi, mereproduksi, membuat karya turunan dari, menerbitkan dan/atau mentransmisikan, dan/atau mendistribusikan dan mengizinkan pengguna Layanan lainnya dan pihak ketiga lainnya untuk melihat, mengakses, menggunakan, mengunduh, memodifikasi, mengadaptasi, memperbanyak, membuat karya turunan dari, menerbitkan dan/atau mentransmisikan Konten Pengguna Anda dalam format apa pun dan pada platform apa pun, baik yang sekarang diketahui atau selanjutnya diciptakan.
Untuk menghindari keraguan, hak yang diberikan dalam paragraf sebelumnya dari Bagian ini termasuk, tetapi tidak terbatas pada, hak untuk memperbanyak rekaman suara (dan membuat reproduksi mekanis dari karya musik yang terkandung dalam rekaman suara tersebut), dan mempertunjukkan dan berkomunikasi dengan rekaman suara publik (dan karya musik yang terkandung di dalamnya), semua atas dasar bebas royalti.
Ini berarti bahwa Anda memberi kami hak untuk menggunakan Konten Pengguna Anda tanpa kewajiban untuk membayar royalti kepada pihak ketiga mana pun, termasuk, namun tidak terbatas pada, pemilik hak cipta rekaman suara (misalnya, label rekaman), pemilik hak cipta karya musik (mis., penerbit musik), organisasi hak pertunjukan (mis., ASCAP, BMI, SESAC, dll.) ("PRO"), PRO rekaman suara (mis., SoundExchange), serikat pekerja atau gilda, dan insinyur, produser atau peserta royalti lainnya yang terlibat dalam pembuatan Konten Pengguna.
Hak Melalui-Ke-Audiens. Semua hak yang Anda berikan dalam Konten Pengguna Anda dalam Ketentuan ini disediakan berdasarkan audiens, yang berarti pemilik atau operator layanan pihak ketiga tidak akan memiliki tanggung jawab terpisah kepada Anda atau pihak ketiga lainnya untuk Pengguna Konten yang diposting atau digunakan pada layanan pihak ketiga tersebut melalui Layanan.
Kami, atau pihak ketiga yang berwenang, berhak memotong, memangkas, mengedit, atau menolak untuk menerbitkan, konten Anda atas kebijakan kami atau mereka sendiri. Kami berhak menghapus, melarang, memblokir, atau menghapus postingan apa pun yang Anda buat di Layanan kami jika, menurut pendapat kami, postingan Anda tidak mematuhi standar konten yang ditetapkan pada “Akses Anda ke dan Penggunaan Layanan Kami” di atas. Selain itu, kami berhak – tetapi bukan kewajiban – atas kebijakan kami sendiri untuk menghapus, melarang, memblokir, atau menghapus Konten Pengguna apa pun (i) yang kami anggap melanggar Ketentuan ini, atau (ii) sebagai tanggapan atas keluhan dari pengguna lain atau pihak ketiga, dengan atau tanpa pemberitahuan dan tanpa tanggung jawab apa pun kepada Anda. Oleh karena itu, kami menyarankan agar Anda menyimpan salinan Konten Pengguna apa pun yang Anda posting ke Layanan pada perangkat(-perangkat) pribadi Anda jika Anda ingin memastikan bahwa Anda memiliki akses permanen ke salinan Konten Pengguna tersebut. Kami tidak menjamin keakuratan, integritas, kesesuaian, atau kualitas Konten Pengguna apa pun, dan dalam keadaan apa pun kami tidak akan bertanggung jawab dengan cara apa pun atas Konten Pengguna apa pun.
Anda setuju untuk membela, mengganti rugi, dan membebaskan JogjaKita, induk, anak perusahaan, dan afiliasinya, dan masing-masing pejabat, direktur, karyawan, agen, dan penasihatnya masing-masing dari setiap dan semua klaim, kewajiban, biaya, dan pengeluaran, termasuk, tetapi tidak terbatas pada, biaya dan pengeluaran pengacara, yang timbul dari pelanggaran oleh Anda atau pengguna mana pun dari akun Anda dari Ketentuan ini atau yang timbul dari pelanggaran kewajiban, pernyataan, dan jaminan Anda berdasarkan Ketentuan ini. cara untuk setiap Konten Pengguna.
Tidak Ada Ketentuan, Jaminan, Atau Ketentuan Lain
(termasuk ketentuan tersirat sehubungan dengan kualitas yang memuaskan, kesesuaian untuk tujuan, atau kesesuaian dengan deskripsi) berlaku untuk layanan kecuali sejauh yang ditetapkan secara tegas dalam ketentuan. kami dapat mengubah, menangguhkan, menarik, atau membatasi ketersediaan semua atau bagian dari platform kami untuk alasan bisnis dan operasional setiap saat tanpa pemberitahuan
Pembatasan Tanggung Jawab
- Kehilangan keuntungan (baik yang terjadi langsung maupun tidak langsung);
- Setiap kehilangan niat baik;
- Kehilangan kesempatan;
- Setiap kehilangan data yang anda derita; atau
- Kerugian tidak langsung atau konsekuensial yang mungkin anda tanggung. Kerugian lainnya akan terbatas pada jumlah yang anda bayarkan kepada JogjaKita dalam 12 bulan terakhir.
(VI) Kehilangan atau kerusakan yang mungkin anda tanggung akibat:
(VII) Setiap kepercayaan anda pada kelengkapan, keakuratan, atau keberadaan iklan apa pun, atau sebagai hasil hubungan atau transaksi antara anda dan pengiklan atau sponsor yang iklannya muncul di layanan;
(VIII) Perubahan apa pun yang mungkin kami lakukan pada layanan, atau untuk penghentian permanen atau sementara dalam penyediaan layanan (atau fitur apa pun dalam layanan);
(IX) Penghapusan, korupsi, atau kegagalan menyimpan, setiap konten dan data komunikasi lain yang dikelola atau dikirimkan oleh atau melalui penggunaan layanan;
(X) Kegagalan anda untuk memberikan informasi akun yang akurat kepada kami;
(XI) Atau kegagalan anda untuk menjaga sandi atau detail akun aman dan rahasia.
(XII) Harap diperhatikan bahwa kami hanya menyediakan platform kami untuk penggunaan domestik dan swasta. Anda setuju untuk tidak menggunakan platform kami untuk tujuan komersial atau bisnis apa pun, dan kami tidak bertanggung jawab kepada anda atas kehilangan keuntungan, kerugian bisnis, kehilangan niat baik atau reputasi bisnis, gangguan bisnis, atau kehilangan peluang bisnis.
(XIII) Jika konten digital cacat yang kami sediakan merusak perangkat atau konten digital milik anda dan ini disebabkan oleh kegagalan kami untuk menggunakan perawatan dan keterampilan yang wajar, kami akan memperbaiki kerusakan atau membayar kompensasi kepada anda. Namun, kami tidak bertanggung jawab atas kerusakan yang dapat anda hindari dengan mengikuti saran kami untuk menerapkan pembaruan yang ditawarkan kepada anda gratis atau untuk kerusakan yang disebabkan oleh anda tidak mengikuti petunjuk pemasangan dengan benar atau memiliki sistem minimum persyaratan yang disarankan oleh kami.
(XIV) Pembatasan tanggung jawab kami kepada anda ini akan berlaku baik kami telah diberitahu atau tidak atau telah menyadari kemungkinan kerugian yang timbul.
(XV) Anda bertanggung jawab atas biaya seluler yang mungkin berlaku untuk penggunaan layanan kami, termasuk biaya pesan teks dan data. Jika anda tidak yakin berapa biaya tersebut, anda harus bertanya kepada penyedia layanan anda sebelum menggunakan layanan.
(XVI) Sejauh diizinkan oleh hukum, setiap sengketa yang anda miliki dengan pihak ketiga mana pun yang timbul dari penggunaan layanan, termasuk, melalui contoh dan bukan pembatasan, operator apa pun, pemilik hak cipta atau pengguna lain, adalah langsung antara anda dan tersebut pihak ketiga, dan anda membebaskan kami dan afiliasi kami dari setiap dan semua klaim, tuntutan dan kerusakan (sebenarnya dan konsekuensial) dari setiap jenis dan sifat, dikenal dan tidak diketahui, yang timbul dari atau dengan cara apapun terkait dengan sengketa tersebut.
Ketentuan Tambahan – App Store
Sejauh diizinkan oleh undang-undang yang berlaku, ketentuan tambahan berikut akan berlaku saat mengakses Platform melalui perangkat tertentu: Pemberitahuan tentang Apple.
Ketentuan ini antara JogjaKita dan Anda; Apple bukanlah pihak dari Ketentuan ini.
Lisensi yang diberikan kepada Anda di bawah ini terbatas pada hak pribadi, terbatas, non-eksklusif, tidak dapat dialihkan untuk memasang Platform pada perangkat(-perangkat) Apple yang disahkan oleh Apple yang Anda miliki atau kendalikan untuk penggunaan pribadi, non-komersial, tunduk Aturan Penggunaan yang ditetapkan dalam Ketentuan Layanan App Store Apple.
Apple tidak bertanggung jawab atas Platform atau kontennya dan tidak memiliki kewajiban apa pun untuk memberikan layanan pemeliharaan atau dukungan apa pun sehubungan dengan Platform.
Jika terjadi kegagalan Platform untuk memenuhi jaminan yang berlaku, Anda dapat memberi tahu Apple, dan Apple akan mengembalikan harga pembelian Platform, jika ada, kepada Anda.
Sejauh diizinkan oleh undang-undang yang berlaku, Apple tidak akan memiliki kewajiban jaminan apa pun sehubungan dengan Platform.Apple tidak bertanggung jawab untuk menangani klaim apa pun oleh Anda atau pihak ketiga terkait dengan Platform atau kepemilikan atau penggunaan Anda atas Platform, termasuk namun tidak terbatas pada
(a) klaim tanggung jawab produk;
(b) setiap klaim bahwa Platform gagal memenuhi persyaratan hukum atau peraturan yang berlaku; dan
(c) klaim yang timbul berdasarkan perlindungan konsumen atau undang-undang serupa.
Dalam hal klaim pihak ketiga mana pun bahwa Platform atau kepemilikan dan penggunaan Anda atas Platform melanggar hak kekayaan intelektual pihak ketiga tersebut, Apple tidak bertanggung jawab atas penyelidikan, pembelaan, penyelesaian, atau pelepasan klaim pelanggaran kekayaan intelektual tersebut.
Anda menyatakan dan menjamin bahwa
(a) Anda tidak berada di negara yang dikenai embargo Pemerintah AS, atau yang telah ditetapkan oleh Pemerintah AS sebagai negara “pendukung teroris”; dan
(b) Anda tidak tercantum dalam daftar pihak yang dilarang atau dibatasi oleh Pemerintah A.S.
Apple dan anak perusahaannya adalah penerima pihak ketiga dari Ketentuan ini dan setelah Anda menerima syarat dan ketentuan dari Ketentuan ini, Apple akan berhak (dan akan dianggap telah menerima hak) untuk memberlakukan Ketentuan ini terhadap Anda sebagai pihak ketiga penerima manfaat ini.
JogjaKita secara tegas mengizinkan penggunaan Platform oleh banyak pengguna melalui Keluarga Berbagi atau fungsi serupa yang disediakan oleh Apple.
sejauh adanya pertentangan antara
(a) Persyaratan Layanan Google Play dan Kebijakan Bisnis dan Program Google Play atau persyaratan lain yang ditetapkan Google sebagai persyaratan lisensi pengguna akhir default untuk Google Play (semuanya bersama-sama disebut sebagai “Persyaratan Google Play”), dan
(b) syarat dan ketentuan lainnya dalam Persyaratan ini, Persyaratan Google Play akan berlaku sehubungan dengan penggunaan Anda atas Platform yang Anda unduh dari Google Play, danAnda dengan ini mengakui bahwa Google tidak memiliki tanggung jawab atau kewajiban apa pun terkait kepatuhan atau ketidakpatuhan oleh JogjaKita atau Anda (atau pengguna lainnya) berdasarkan Ketentuan ini atau Ketentuan Google Play.
9. Cara Menghubungi Kami
Anda dapat menghubungi Kami melalui surat elektronik ke Layanan Pelanggan JogjaKita Semua korespondensi Anda akan dicatat, direkam dan disimpan untuk arsip Kami.
Saya telah membaca dan mengerti seluruh Ketentuan Penggunaan ini dan konsekuensinya dan dengan ini menerima setiap hak, kewajiban, dan ketentuan yang diatur di dalamnya.
Selamat datang di Aplikasi Jogjakita!
- Hubungan Anda dengan Kami
Selamat datang di JogjaKita(“Platform”), yang disediakan oleh PT. JogjaKita Multi Andalan.
Saat ini Anda membaca ketentuan-ketentuan layanan (“Ketentuan”), yang mengatur mengenai hubungan dan berlaku sebagai suatu perjanjian antara Anda dan kami dan menetapkan syarat-syarat dan ketentuan-ketentuan yang memungkinkan Anda untuk mengakses dan menggunakan Platform dan situs-situs, layanan-layanan, aplikasi-aplikasi, produk-produk dan konten-konten kami yang terkait (secara bersama-sama disebut “Layanan”). Layanan kami tersedia untuk penggunaan secara pribadi dan non-komersial. Untuk keperluan Ketentuan ini, “Anda” dan “milik Anda” berarti Anda sebagai pengguna Layanan. Ketentuan ini merupakan suatu perjanjian yang mengikat secara sah antara Anda dan kami. Mohon luangkan waktu Anda untuk membaca Ketentuan ini dengan seksama.
- Persetujuan atas Ketentuan
Dengan mengakses atau menggunakan Layanan kami, Anda menegaskan bahwa Anda dapat membuat suatu perjanjian yang mengikat dengan JogjaKita, bahwa Anda menerima Ketentuan- ini dan bahwa Anda setuju untuk mematuhinya. Pengaksesan dan penggunaan Layanan kami oleh Anda juga tunduk pada Kebijakan Privasi dan Kebijakan Komunitas kami, ketentuan-ketentuan mana dapat langsung ditemukan dalam Platform, atau di mana Platform tersedia untuk diunduh, pada toko aplikasi (app store) yang digunakan pada perangkat seluler Anda, dan dimasukkan ke dalam Ketentuan ini berdasarkan acuan. Dengan menggunakan Layanan, Anda setuju atas ketentuan-ketentuan Kebijakan Privasi.
Jika Anda mengakses atau menggunakan Layanan dalam suatu yurisdiksi yang di dalamnya berlaku ketentuan-ketentuan tambahan khusus, maka dengan ini Anda juga menyetujui ketentuan-ketentuan tambahan yang berlaku bagi para pengguna dalam tiap-tiap yurisdiksi sebagaimana dijelaskan di bawah ini, dan dalam hal terdapat ketidaksesuaian antara ketentuan-ketentuan dari Ketentuan Tambahan-Spesifik Yurisdiksi yang relevan dengan yurisdiksi Anda dimana Anda mengakses atau menggunakan Layanan, dan ketentuan-ketentuan lain dari Ketentuan ini, maka Ketentuan Tambahan-Spesifik Yurisdiksi pada yurisdiksi terkait yang akan menggantikan dan mengatur. Jika Anda tidak setuju dengan Ketentuan ini, Anda tidak boleh mengakses atau menggunakan Layanan kami.
Jika Anda mengakses atau menggunakan Layanan atas nama suatu badan usaha atau entitas, maka (a) “Anda” dan “milik Anda” mencakup Anda dan badan usaha atau entitas tersebut, (b) Anda menyatakan dan menjamin bahwa Anda adalah wakil yang sah dari badan usaha atau entitas tersebut yang memiliki wewenang untuk mengikat entitas tersebut dengan Ketentuan ini, dan bahwa Anda menyetujui Ketentuan ini atas nama entitas tersebut, dan (c)badan usaha atau entitas Anda dari segi hukum dan keuangan bertanggung jawab atas pengaksesan atau penggunaan Layanan kami oleh Anda, dan atas diaksesnya atau digunakannya akun Anda oleh pihak-pihak lain yang berafiliasi dengan entitas Anda, termasuk karyawan-karyawan, agen-agen, atau kontraktor-kontraktor manapun.
Anda dapat menerima Ketentuan ini dengan mengakses atau menggunakan Layanan kami. Anda memahami dan setuju bahwa kami akan menganggap pengaksesan atau penggunaan Layanan oleh Anda sebagai penerimaan atas Ketentuan ini sejak saat itu dan seterusnya.
Anda sebaiknya mencetak atau menyimpan salinan dari Ketentuan untuk arsip Anda.
3.Perubahan-perubahan terhadap Ketentuan
Kami mengubah Ketentuan- ini dari waktu ke waktu, misalnya ketika kami memperbarui fungsi Layanan kami, ketika kami menggabungkan beberapa aplikasi atau layanan-layanan yang dioperasikan oleh kami atau afiliasi-afiliasi kami ke dalam suatu layanan atau aplikasi gabungan, atau ketika ada perubahan-perubahan peraturan. Kami akan melakukan upaya-upaya yang wajar secara komersial untuk menyampaikan pemberitahuan secara umum kepada seluruh pengguna mengenai setiap perubahan-perubahan material atas Ketentuan ini, antara lain melalui pemberitahuan pada Platform kami, namun, Anda harus membaca Ketentuan ini secara rutin untuk memeriksa apakah ada perubahan. Kami juga akan memperbarui tanggal “Pembaruan Terakhir” yang tercantum di bagian awal Ketentuan ini, yang menunjukkan tanggal efektif berlakunya Ketentuan tersebut. Akses atau penggunaan Layanan oleh Anda setelah tanggal Ketentuan baru tersebut menandakan penerimaan Anda atas Ketentuan baru tersebut. Jika Anda tidak menyetujui Ketentuan baru tersebut, maka Anda harus berhenti mengakses atau
- Akun Anda pada Kami
Untuk mengakses atau menggunakan beberapa Layanan kami, Anda harus membuat suatu akun pada kami. Ketika Anda membuat akun ini, Anda harus memberikan informasi yang akurat dan terbaru. Penting bagi Anda untuk memelihara dan secepatnya memperbarui rincian data Anda dan setiap informasi lainnya yang Anda berikan kepada kami untuk memastikan informasi tersebut adalah yang terbaru dan lengkap.
Penting bagi Anda untuk menjaga kerahasiaan kata sandi akun Anda dan untuk tidak memberitahukannya kepada pihak ketiga manapun. Jika Anda mengetahui atau menduga bahwa pihak ketiga manapun mengetahui kata sandi atau telah mengakses akun Anda, maka Anda harus segera memberitahu kami melalui Layanan Pelanggan JogjaKita.
Anda setuju bahwa Anda semata-mata bertanggung jawab (kepada kami dan pihak lain) atas kegiatan yang dilakukan atas nama akun Anda.
Kami berhak untuk menonaktifkan akun pengguna Anda setiap saat, termasuk jika Anda tidak mematuhi suatu ketentuan dalam Ketentuan ini, atau jika ada kegiatan yang dilakukan pada akun Anda yang, atas kebijaksanaan kami semata, akan atau dapat menyebabkan kerusakan pada atau merusak Layanan atau melanggar atau menyalahi hak-hak pihak ketiga manapun, atau melanggar peraturan perundang-undangan apapun yang berlaku.
Jika Anda ingin berhenti menggunakan Layanan kami, dan ingin agar akun Anda dihapus, kami dapat membantu Anda. Hubungi kami melalui Layanan Pelanggan JogjaKita, dan kami akan membantu Anda lebih lanjut dan memandu Anda dalam proses penghapusan akun Anda. Jika Anda memilih untuk menghapus akun Anda, maka Anda tidak akan dapat mengaktifkan kembali akun tersebut atau memperoleh kembali konten atau informasi apa pun yang telah Anda tambahkan.
- Pengaksesan dan Penggunaan Layanan kami oleh Anda
Pengaksesan dan penggunaan Layanan kami oleh Anda tunduk pada Ketentuan ini dan semua peraturan perundang-undangan yang berlaku. Anda tidak boleh:
menggunakan Layanan, tanpa persetujuan tertulis secara tegas dari kami, untuk tujuan komersial atau tidak resmi, termasuk menyampaikan atau memfasilitasi setiap iklan atau ajakan atau pesan tidak bermanfaat (spam) apapun yang bersifat komersial;
mengganggu atau berupaya mengganggu jalannya Layanan yang sudah baik, mengganggu situs web kami atau jaringan-jaringan apapun yang terhubung dengan Layanan, atau menghindari langkah-langkah apapun yang mungkin kami gunakan untuk mencegah atau membatasi akses ke Layanan;
memasukkan Layanan atau bagian apapun darinya ke dalam program atau produk apapun lainnya. Dalam hal ini, kami berhak untuk menolak memberikan layanan, menutup akun-akun atau membatasi akses ke Layanan atas kebijaksanaan kami semata-mata;
menggunakan automated scripts untuk mengumpulkan informasi dari atau secara lain berinteraksi dengan Layanan;
berpura-pura menjadi orang atau entitas manapun, atau memberikan pernyataan yang tidak benar atau secara lain mengganti identitas Anda atau afiliasi Anda dengan identitas orang atau entitas manapun, termasuk memberikan kesan bahwa setiap konten yang diunggah, dimuat, dikirimkan, didistribusikan atau secara lain disediakan oleh Anda berasal dari Layanan;
mengintimidasi atau melecehkan orang lain, atau mempromosikan materi yang mengandung konten seksual secara terang-terangan, kekerasan atau diskriminasi atas dasar ras, jenis kelamin, agama, kewarganegaraan, disabilitas, orientasi seksual atau usia;
menggunakan atau mencoba menggunakan akun, layanan, atau sistem milik pihak lain tanpa izin dari JogjaKita, atau membuat identitas palsu pada Layanan;
menggunakan Layanan dengan cara yang dapat menimbulkan konflik kepentingan atau mengganggu tujuan-tujuan dari Layanan, seperti memperjualbelikan ulasan-ulasan dengan para pengguna lain atau menulis atau mendorong dibuatnya ulasan-ulasan palsu;
menggunakan Layanan untuk mengunggah, mengirimkan, mendistribusikan, menyimpan, atau secara lain menyediakan dengan cara apapun: berkas yang mengandung virus, trojans,worms, logic bombs atau materi lainnya yang berbahaya atau dapat merusak dari segi teknologi;setiap iklan, ajakan, materi-materi promosi, ” junk mail”, “spam,” “chain letters” “pyramid schemes,” yang tidak diperkenankan atau tidak sah atau setiap bentuk ajakan lainnya yang dilarang;setiap informasi pribadi milik pihak ketiga manapun, termasuk alamat-alamat, nomor-nomor telepon, alamat-alamat email, nomor dan fitur pada dokumen identitas pribadi (misalnya, nomor BPJS, nomor paspor) atau nomor-nomor kartu kredit; materi apapun yang melanggar atau mungkin melanggar hak cipta, merek dagang atau hak kekayaan intelektual atau hak privasi lainnya milik orang lain;materi apapun yang mencemarkan nama baik pihak manapun, tidak senonoh, kasar, mengandung unsur pornografi, unsur kebencian atau penghasutan;materi apapun yang merupakan bentuk, mendorong, atau memberikan petunjuk-petunjuk untuk melakukan tindak kriminal, kegiatan-kegiatan berbahaya, atau perbuatan yang merugikan diri sendiri;materi apapun yang sengaja dibuat untuk memprovokasi atau memusuhi orang lain, terutama penghasutan (trolling) dan perundungan, atau yang bertujuan melecehkan, menyakiti, melukai, menakut-nakuti, membuat tertekan, mempermalukan atau memancing emosi orang lain;materi apapun yang mengandung ancaman dalam bentuk apapun, termasuk ancaman-ancaman kekerasan fisik;materi apapun yang bersifat rasis atau diskriminatif, termasuk diskriminasi atas dasar ras, agama, usia, jenis kelamin, disabilitas atau orientasi seksual seseorang;
setiap jawaban, tanggapan, komentar, pendapat, analisa atau rekomendasi di mana Anda tidak memiliki izin atasnya atau secara lain tidak memenuhi syarat untuk membuatnya; atau
materi yang, semata-mata atas penilaian dari JogjaKita, tidak dapat diterima atau yang membatasi atau melarang orang lain manapun untuk menggunakan Layanan, atau yang dapat menyebabkan JogjaKita, Layanannya atau para penggunanya mengalami kerusakan atau kerugian dalam bentuk apapun.
Di samping hal-hal di atas, pengaksesan dan penggunaan Layanan kami oleh Anda harus, setiap saat, tunduk pada Panduan Komunitas kami.
Kami mencadangkan hak, setiap saat dan tanpa pemberitahuan sebelumnya, untuk menghapus atau menonaktifkan akses ke konten atas kebijaksanaan kami karena alasan apapun atau tanpa alasan. Beberapa alasan kami menghapus atau menonaktifkan akses ke konten adalah mencakup ditemukannya konten yang tidak pantas, melanggar Ketentuan ini atau Panduan Komunitas kami, atau secara lain membahayakan Layanan atau para pengguna kami. Sistem-sistem otomatis kami menganalisis konten Anda untuk menyediakan fitur-fitur produk yang terkait dengan keperluan pribadi Anda, seperti hasil-hasil pencarian yang disesuaikan, iklan dengan target tertentu (tailored advertising), dan deteksi spam dan malware. Analisis ini terjadi saat konten dikirim, diterima, dan disimpan.
- Keadaan Kahar
Aplikasi dapat diinterupsi oleh kejadian di luar kewenangan atau kontrol Kami (“Keadaan Kahar”), termasuk namun tidak terbatas pada bencana alam, gangguan listrik, gangguan telekomunikasi, kebijakan pemerintah, dan lain-lain. Anda setuju untuk membebaskan Kami dari setiap tuntutan dan tanggung jawab, jika Kami tidak dapat memfasilitasi Layanan, termasuk memenuhi instruksi yang Anda berikan melalui Aplikasi, baik sebagian maupun seluruhnya, karena suatu Keadaan Kahar.
- Penyelesaian Masalah
Apabila Anda mengalami gangguan sistem, mengetahui atau menduga bahwa Akun Anda diretas, digunakan atau disalahgunakan oleh pihak lain, atau apabila perangkat telepon genggam atau tablet pribadi Anda hilang, dicuri, diretas atau terkena virus, segera laporkan kepada Kami sehingga Kami dapat segera mengambil tindakan yang diperlukan untuk menghindari penggunaan, penyalahgunaan, atau kerugian yang timbul atau mungkin timbul lebih lanjut.
Apabila Anda mengalami kendala atau masalah terkait Layanan, Konten Pihak Ketiga, Penawaran atau pembayaran melalui Metode Pembayaran, atau perlakuan Penyedia Layanan, Penyedia Konten Pihak Ketiga, Penyedia Penawaran atau Penyedia Metode Pembayaran Anda dapat menyampaikan keluhan Anda melalui fitur yang Kami sediakan, termasuk pemberian peringkat dan komentar, atau dengan menghubungi Kami.
Untuk menyampaikan keluhan, pertanyaan, sanggahan, dan lain-lain (“Laporan”), Anda perlu memberikan informasi yang cukup, termasuk namun tidak terbatas pada, ringkasan fakta yang terjadi, bukti-bukti yang Anda miliki, nomor pesanan, dan informasi pribadi, seperti alamat surat elektronik dan nomor telepon genggam terdaftar.
Untuk menanggapi setiap Laporan yang Anda sampaikan, Kami akan melakukan verifikasi terlebih dahulu dengan mencocokan informasi yang Anda berikan dan informasi pribadi Anda yang terdapat dalam sistem Kami. Jika diperlukan, Kami dapat secara langsung meminta Anda memberikan informasi yang diperlukan untuk tujuan verifikasi.
Kami dapat menolak untuk menindaklanjuti Laporan Anda jika informasi yang Anda berikan tidak cocok dengan informasi pribadi yang terdapat dalam sistem Kami atau apabila Laporan disampaikan terkait, terhadap, atas nama atau oleh pihak lain yang berbeda dengan pemilik Akun yang bersangkutan yang terdaftar secara resmi pada sistem Kami. Kami dapat memberhentikan tindak lanjut terhadap Laporan Anda jika Kami, dengan kebijakan Kami sepenuhnya, menganggap bahwa Laporan Anda tidak didukung oleh fakta-fakta yang cukup dan jelas, atau telah selesai. Kami juga dapat meneruskan Laporan Anda kepada Penyedia Layanan, Penyedia Konten Pihak Ketiga, Penyedia Penawaran atau Penyedia Metode Pembayaran untuk diselesaikan secara langsung oleh Anda dan Penyedia Layanan, Penyedia Konten Pihak Ketiga, Penyedia Penawaran atau Penyedia Metode Pembayaran.
Terhadap Laporan tertentu terkait Layanan, Kami dapat, dengan kebijakan Kami sepenuhnya, memfasilitasi pertemuan antara Anda dan Penyedia Layanan untuk tujuan penyelesaian masalah secara damai dan kekeluargaan. Dalam hal demikian, jika Anda merasa tetap perlu mengambil tindakan lain, termasuk tindakan hukum apapun, Anda dapat melakukannya atas tanggung jawab pribadi Anda sepenuhnya.
Terhadap Laporan tertentu terkait Metode Pembayaran, Kami dapat mengembalikan dana Anda melalui cara yang ditentukan oleh Kami atau bersama-sama dengan Penyedia Metode Pembayaran, berdasarkan kebijakan Kami sepenuhnya. Kami tidak akan mengembalikan dana kepada pihak lain yang berbeda dengan kredensial terdaftar pada Akun Jogjakita atau Penyedia Metode Pembayaran, termasuk apabila Anda menggunakan kredensial pihak lain untuk melakukan pembayaran melalui Metode Pembayaran.
- Cara Menghubungi Kami
Anda dapat menghubungi Kami melalui surat elektronik ke Layanan Pelanggan JogjaKita Semua korespondensi Anda akan dicatat, direkam dan disimpan untuk arsip Kami.
Saya telah membaca dan mengerti seluruh Ketentuan Penggunaan ini dan konsekuensinya dan dengan ini menerima setiap hak, kewajiban, dan ketentuan yang diatur di dalamnya.
KETENTUAN PENGGUNAAN JOGJARIDE
Kami berterima kasih atas kepercayaan Anda terhadap Layanan JogjaRide dalam Aplikasi JogjaKita. Mohon luangkan waktu Anda untuk membaca keseluruhan Ketentuan Penggunaan JogjaRide (“Ketentuan Penggunaan JogjaRide”) ini.
Ketentuan Penggunaan JogjaRide ini merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari Ketentuan Penggunaan JogjaKita. Jika Anda menggunakan Layanan JogjaRide pada Aplikasi JogjaKita, maka Anda akan dianggap telah membaca dan menyetujui Ketentuan Penggunaan JogjaRide ini. Oleh karenanya, jika Anda tidak menyetujui sebagian atau seluruh bagian dari Ketentuan Penggunaan JogjaRide ini, mohon agar Anda tidak melanjutkan penggunaan Layanan JogjaRide.
- ISTILAH UMUM
Kecuali didefinisikan secara khusus di bawah ini dan pada bagian lain dari Ketentuan Penggunaan JogjaRide ini, istilah-istilah dalam huruf besar yang digunakan dalam Ketentuan Penggunaan JogjaRide ini harus ditafsirkan sesuai dengan istilah yang ada di dalam Ketentuan Penggunaan JogjaKita.
JOGJARIDE adalah layanan transportasi yang disediakan oleh Mitra dengan menggunakan kendaraan bermotor roda dua (motor) untuk mengantar penumpang dari lokasi penjemputan ke lokasi tujuan yang ditentukan Pengguna.
Mitra adalah Penyedia Layanan pihak ketiga independen yang setuju menjadi mitra Kami, bekerja sama dengan Kami dengan skema kemitraan, dan bukan karyawan, agen atau perwakilan Kami.
- KETENTUAN LAYANAN
- Anda wajib memberikan informasi yang lengkap dan akurat mengenai alamat lengkap penjemputan dan tujuan yang ditentukan oleh Pengguna yang akan menggunakan Layanan JogjaRide.
- Penumpang dilarang untuk membawa barang-barang yang dilarang atau yang tidak sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku, termasuk namun tidak terbatas pada barang-barang ilegal atau berbahaya seperti narkotika, obat-obatan terlarang atau bahan berbahaya serta barang yang beratnya melebihi dimensi atau kapasitas kendaraan roda dua yang dikemudikan oleh Mitra.
- Layanan JogjaRide bukan layanan untuk pengiriman barang ataupun kurir instan. Jika Anda bermaksud untuk menggunakan layanan dengan tujuan pengiriman barang atau kurir instan, Anda dapat menggunakan Layanan JogjaSend.
- Apabila Mitra mengemudikan kendaraannya dengan cara yang membahayakan orang lain, Anda dapat memberitahukan Kami melalui saluran sebagaimana diatur dalam Ketentuan Penggunaan JogjaKita.
- Penumpang bertanggung jawab untuk keselamatannya sendiri. Oleh karena itu, penumpang wajib mengenakan helm selama perjalanan menggunakan Layanan JogjaRide. Anda memahami bahwa Anda wajib untuk menjaga jumlah penumpang sesuai dengan kapasitas angkut kendaraan roda dua yang dikemudikan oleh Mitra. Mitra berhak untuk menolak atau membatalkan pesanan Layanan JogjaRide Anda apabila Mitra mengetahui bahwa jumlah penumpangnya akan melebihi dari kapasitas angkut kendaraan roda dua.
- Biaya atas pelaksanaan Layanan JogjaRide (“Biaya Pengguna”) akan ditawarkan dan ditampilkan pada Aplikasi JogjaKita sebelum Anda menggunakan Layanan JogjaRide. Anda memahami dan mengakui bahwa Kami dapat mengubah penawaran dan/atau memperbaharui Biaya Pengguna yang ditawarkan kepada Anda dari waktu ke waktu berdasarkan faktor tertentu, antara lain lokasi, waktu, hukum dan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Apabila terdapat biaya-biaya lain yang timbul selama penyediaan Layanan JogjaRide untuk Anda, termasuk namun tidak terbatas pada biaya tol dan biaya parkir, maka Anda sepenuhnya bertanggung jawab atas biaya-biaya tersebut dan Mitra berhak untuk meminta penggantian biaya-biaya lain tersebut dari Anda.
- Pembayaran biaya-biaya lain sebagaimana dimaksud dalam angka 2(g) dapat dilakukan secara tunai atau dibayarkan melalui fitur pembayaran lain yang tersedia pada Aplikasi JogjaKita.
- BARANG YANG TERTINGGAL
- Barang yang tertinggal pada kendaraan Mitra, bukan merupakan tanggung jawab Kami. Kami tidak menyediakan layanan penitipan dalam bentuk apapun dari penumpang.
- Apabila Mitra menyerahkan barang yang tertinggal kepada Kami, Pengguna dapat mengambil barang yang tertinggal dalam waktu 30 (tiga puluh) hari kerja sejak tanggal transaksi antara Pengguna dan Mitra di kantor Kami yang terdekat (“Jangka Waktu Pengambilan Barang”). Apabila barang yang tertinggal tersebut tidak diambil dalam Jangka Waktu Pengambilan Barang, maka lewatnya Jangka Waktu Pengambilan Barang merupakan pernyataan tegas dari Anda bahwa barang tersebut telah dialihkan dan diserahkan kepemilikannya kepada Kami dan oleh karenanya Kami berhak untuk, tanpa perlu mendapatkan persetujuan terlebih dahulu dari Anda, mengambil tindakan yang Kami anggap sesuai atas barang tersebut (termasuk namun tidak terbatas pada mendonasikan, menjual, menghancurkan atau membuang barang).
- Dalam hal barang yang tertinggal bukan barang milik Anda, jika setelah lewatnya Jangka Waktu Pengambilan Barang kami memahami bahwa barang yang tertinggal tersebut tidak kunjung diambil, Anda dianggap telah menghendaki beralihnya kepemilikan barang yang tertinggal tersebut kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal ini. Terjadinya peralihan atas barang tersebut menjadi tanggung jawab Anda dan hubungan antara Anda dengan pemilik barang yang tertinggal.
- PERNYATAAN DAN JAMINAN PENGGUNA
Pernyataan dan jaminan Pengguna yang diatur dalam Pasal 4 ini adalah sebagai tambahan atas pernyataan dan jaminan yang diberikan Pengguna sebagaimana termuat dalam Ketentuan Penggunaan JogjaKita. Tidak ada ketentuan dalam Pasal 4 ini yang mengurangi atau membatasi keberlakuan dari pernyataan dan jaminan yang diberikan Pengguna di dalam Ketentuan Penggunaan JogjaKita.
Anda menyatakan dan menjamin bahwa Anda telah mengetahui dan memahami resiko berkendara pada saat penyediaan Layanan JogjaRide, termasuk namun tidak terbatas pada kemungkinan terjadinya kecelakaan yang melibatkan penumpang dan/atau Mitra.
Apabila terjadi kerugian atau permasalahan yang Anda alami pada saat penyediaan Layanan JogjaRide, termasuk akibat kecelakaan yang disebabkan oleh kelalaian Mitra ataupun pelanggaran lalu lintas, Kami dapat, dengan upaya terbaik Kami, membantu mempertemukan Anda dengan Mitra yang terkait dalam mencari penyelesaian atas masalah tersebut. Kami tidak mempunyai kewajiban apapun terhadap setiap permasalahan atau perselisihan yang timbul antara Anda dan Mitra, termasuk pada mengambil tindakan tindakan hukum yang dianggap perlu oleh Anda atau Mitra.
Tanpa mengurangi ketentuan Pasal 4(d) diatas, Kami peduli pada keselamatan penumpang dan, atas kebijakan Kami sepenuhnya, Kami bekerja sama dengan pihak ketiga penyedia jasa asuransi untuk memberikan santunan musibah kecelakaan kepada seluruh penumpang yang menggunakan Layanan JogjaRide.
Untuk menghindari keraguan, Kami tidak bertindak sebagai agen atau perwakilan dari pihak ketiga penyedia jasa asuransi dan bukan pihak atas perjanjian untuk penyediaan asuransi antara Anda dengan pihak ketiga penyedia jasa asuransi.
Mitra berhak untuk menolak permintaan Layanan JogjaRide Anda jika Mitra memiliki alasan yang wajar untuk mencurigai bahwa Anda telah, atau dengan menerima permintaan Anda, Anda akan melanggar Ketentuan Penggunaan JogjaRide ini, Ketentuan Penggunaan JogjaKita atau hukum dan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
Cara Menghubungi Kami
Anda dapat menghubungi Kami melalui surat elektronik ke alamat support@jogjakita.co.id atau melalui telepon ke nomor 0822 2665 7999 Semua korespondensi Anda akan dicatat, direkam dan disimpan untuk arsip Kami.
KETENTUAN PENGGUNAAN JOGJASHOP
Kami berterima kasih atas kepercayaan Anda terhadap Layanan JogjaShop dalam Aplikasi JogjaKita. Mohon luangkan waktu Anda untuk membaca keseluruhan Ketentuan Penggunaan JogjaShop (“Ketentuan Penggunaan JogjaShop”) ini.
Ketentuan Penggunaan JogjaShop ini merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari Ketentuan Penggunaan JogjaKita. Jika Anda menggunakan Layanan JogjaShop pada Aplikasi JogjaKita, maka Anda akan dianggap telah membaca dan menyetujui Ketentuan Penggunaan JogjaShop ini. Oleh karenanya, jika Anda tidak menyetujui bagian apapun dari Ketentuan JogjaShop ini mohon agar Anda tidak melanjutkan penggunaan Layanan JogjaShop.
- ISTILAH UMUM
Kecuali didefinisikan secara khusus dibawah ini dan pada bagian lain dari Ketentuan Penggunaan JogjaShop ini, istilah-istilah dalam huruf besar yang digunakan dalam Ketentuan Penggunaan JogjaShop ini harus ditafsirkan sesuai dengan istilah yang ada di dalam Ketentuan Penggunaan JogjaKita.
Gerai JogjaShop adalah gerai yang menyediakan jasa penjualan barang, makanan dan/atau minuman berbentuk minimart, supermarket, hypermarket, restoran, rumah makan, warung, toko, gerobak dan/atau tempat lainnya dimana tempat tersebut dipilih sendiri oleh Anda di dalam Aplikasi JogjaKita.
JogjaShop adalah salah satu layanan yang tersedia di dalam Aplikasi JogjaKita, dimana Anda bisa melakukan Transaksi di Gerai JogjaShop.
Pembeli adalah Pengguna atau pihak yang melakukan pembelian Produk melalui Layanan JogjaShop.
Penjual adalah pihak yang mengelola Gerai dimana bertindak sebagai penyedia Produk.
Produk adalah barang, makanan dan/atau minuman yang Anda pesan melalui Layanan JogjaShop di Gerai JogjaShop yang Anda pilih.
Transaksi adalah pemesanan, pembelian dan pengantaran Produk dari Layanan JogjaShop.
- PEMESANAN
- Dengan menggunakan Layanan JogjaShop, Anda menyetujui dan memberikan kuasa kepada Penyedia Layanan untuk melakukan Transaksi;
- Anda dapat melakukan pemesanan atas Produk pada laman JogjaShop. Anda wajib memberikan informasi yang lengkap dan akurat mengenai alamat lengkap Gerai JogjaShop, tempat tujuan pengiriman Produk, jumlah Produk yang akan dibeli, estimasi harga Produk yang Anda ketahui di dalam kolom keterangan yang disediakan dalam laman JogjaShop. Untuk mempermudah Penyedia Layanan dalam melakukan Transaksi, Anda dapat memilih untuk mengisi informasi tambahan seperti instruksi khusus terhadap Transaksi atau patokan alamat pengiriman Produk.
- Penyedia Layanan akan menindaklanjuti pesanan Anda, termasuk namun tidak terbatas pada, pencarian lokasi Gerai JogjaShop, pemesanan langsung di Gerai JogjaShop, pembayaran serta pengantaran Produk.
- Kami dan/atau Penyedia Layanan tidak menjamin ketersediaan atas Produk di Gerai JogjaShop.
- Anda dapat menghubungi dan/atau dapat dihubungi oleh Penyedia Layanan untuk mendapatkan konfirmasi atau klarifikasi mengenai Transaksi, termasuk namun tidak terbatas pada ketersediaan dan/atau perubahan Produk, lokasi Gerai JogjaShop, perubahan harga Produk, alamat pengantaran, penerima Produk, atau informasi lainnya, melalui fitur komunikasi dalam Aplikasi JogjaKita dan/atau jalur komunikasi lainnya sebelum atau pada saat melakukan pemesanan, pembelian dan/atau pengantaran Produk.
- Anda hanya dapat melakukan pembatalan atas Transaksi sebelum Penyedia Layanan melakukan pembelian Produk.
- Kami dan/atau Penyedia Layanan berhak menolak untuk menerima pesanan Anda jika Kami memiliki alasan yang wajar bahwa dengan menerima pesanan Anda, Anda akan melanggar Ketentuan Penggunaan JogjaShop ini, Ketentuan Penggunaan JogjaKita dan/atau hukum dan peraturan perundang-undangan yang berlaku
- PEMBAYARAN
- Anda dapat memilih metode pembayaran yang akan digunakan saat melakukan Transaksi. Metode pembayaran yang dapat digunakan adalah tunai, Speedcash dan metode lainnya yang tersedia dalam Aplikasi JogjaKita. Pembayaran dengan menggunakan Speedcash akan diproses sesuai syarat dan ketentuan yang berlaku untuk layanan Speedcash.
- Anda memahami bahwa biaya Transaksi yang wajib Anda bayarkan adalah termasuk harga Produk dan biaya pengantaran Produk. Biaya pengantaran Produk akan ditampilkan pada Aplikasi JogjaKita sebelum Anda menggunakan Layanan JogjaShop. Anda memahami bahwa Kami dapat mengubah dan/atau memperbaharui tarif Layanan JogjaShop dari waktu ke waktu berdasarkan faktor tertentu, antara lain lokasi, waktu, hukum, dan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Apabila terdapat biaya-biaya lain yang timbul selama penyediaan Layanan JogjaShop untuk Anda, termasuk namun tidak terbatas pada biaya tol dan biaya parkir, maka Anda sepenuhnya bertanggung jawab atas biaya-biaya tersebut dan Penyedia Layanan berhak untuk meminta penggantian biaya-biaya lain tersebut dari Anda. Pembayaran biaya-biaya lain dapat dilakukan secara tunai atau dibayarkan melalui fitur pembayaran lain yang tersedia pada Aplikasi JogjaKita.
- Anda memahami bahwa Penjual memiliki kewenangan penuh untuk menentukan dan melakukan perubahan harga Produk. Oleh karena itu, Kami tidak bertanggung jawab apabila terdapat perbedaan antara harga estimasi yang Anda berikan dalam Layanan JogjaShop dengan harga yang diberlakukan oleh Penjual.
- Sehubungan dengan ketentuan di atas, Anda setuju untuk membayar harga Produk sebesar nilai yang tercantum dalam tanda terima atau struk pembelian yang diterbitkan oleh Penjual sebagaimana diserahkan oleh Penyedia Layanan akepada Anda setelah Transaksi dilakukan.
- Dengan menggunakan Layanan JogjaShop, Anda memahami dan menyetujui bahwa Anda tidak dapat melakukan pembelian Produk dalam bentuk fisik digital, misalnya kode voucher pulsa atau layanan pembayaran tagihan.
- PENGANTARAN
- Anda atau pihak lainnya yang Anda tunjuk untuk menerima Produk memahami untuk membuat dirinya tersedia, dapat dihubungi, dan dapat menerima pada saat Produk diantarkan oleh Penyedia Layanan.
- Anda dapat memberikan review sebagaimana tersedia dalam Layanan JogjaShop setelah Transaksi Anda selesai.
- Kami tidak bertanggung-jawab atas Produk, termasuk namun tidak terbatas pada hal-hal berikut:
- perbedaan harga antara estimasi harga yang Anda cantumkan dalam Layanan JogjaShop dengan yang diberlakukan oleh Penjual dimana Anda melakukan pembelanjaan.
- kondisi dan kualitas;
- durasi pengantaran oleh Penyedia Layanan;
- kegagalan menyelesaikan pesanan dan/atau pengantaran oleh Penyedia Layanan; dan
- ketidaksesuaian Produk yang dipesan dengan Produk yang diantarkan.
- PRODUK YANG TIDAK DAPAT DIKIRIMKAN KEPADA PENERIMA
- Produk yang tidak dapat dikirimkan karena penerima Produk tidak dapat ditemukan pada alamat pengiriman Produk bukan merupakan tanggung jawab Kami. Kami tidak menyediakan layanan penitipan dalam bentuk apapun bagi Anda.
- Apabila Penyedia Layanan menyerahkan Produk yang tidak dapat dikirimkan sebagaimana diatur dalam Pasal ini kepada Kami, Anda dapat mengambil Produk yang tertinggal dalam waktu 30 (tiga puluh) hari kerja sejak tanggal Transaksi di kantor Kami yang terdekat (“Jangka Waktu Pengambilan Produk”). Apabila Produk yang tertinggal tersebut tidak diambil dalam Jangka Waktu Pengambilan Produk, maka lewatnya Jangka Waktu Pengambilan Produk merupakan pernyataan tegas dari Anda bahwa Produk tersebut telah dialihkan dan diserahkan kepemilikannya kepada Kami dan oleh karenanya Kami berhak untuk, tanpa perlu mendapatkan persetujuan terlebih dahulu dari Anda, mengambil tindakan yang Kami anggap sesuai atas Produk tersebut (termasuk namun tidak terbatas pada mendonasikan, menjual, menghancurkan atau membuang Produk).
- PRODUK YANG DILARANG
Anda telah membaca, memahami dan menyetujui bahwa dalam kapasitas Anda sebagai Pembeli, Anda tidak akan membeli atau berusaha membeli Produk dengan ketentuan sebagai berikut:
Produk yang mengandung muatan negatif, seperti:
- Pornografi;
- Produk yang mendukung kegiatan judi, taruhan, lotre;
- kekerasan, ujaran kebencian, SARA;
- Produk yang mengandung pelanggaran hak kekayaan intelektual;
- Produk yang dapat mendukung kegiatan mengakses suatu sistem secara melawan hukum (contohnya Produk yang mengajarkan hackingdan/atau cracking);
- Narkotika, psikotropika dan zat adiktif lainnya;
- minuman beralkohol;
- Produk atau tindakan yang dapat mendukung kegiatan pencucian uang, permainan uang, penipuan;
- perdagangan manusia dan/atau perdagangan organ manusia; dan
- Rokok atau tembakau.
Produk yang tidak memiliki izin sesuai dengan Hukum yang Berlaku, seperti:
- senjata api atau bahan peledak;
- obat yang dibatasi peredarannya, obat yang perlu resep dokter atau obat yang belum memiliki izin edar;
- tanaman ,atau binatang;
- alat komunikasi yang belum disertifikasi;
- PERNYATAAN DAN JAMINAN PENGGUNA
- .Pernyataan dan jaminan pengguna yang diatur dalam Pasal ini adalah sebagai tambahan atas pernyataan dan jaminan yang diberikan Pengguna sebagaimana termuat dalam Ketentuan Penggunaan. Tidak ada ketentuan dalam Pasal ini yang mengurangi atau membatasi keberlakuan dari pernyataan dan jaminan yang diberikan Pengguna dalam Ketentuan Penggunaan JogjaKita.
- Anda menyatakan dan menjamin bahwa: (i) Produk yang Anda pesan adalah benar atas kemauan dan untuk kebutuhan Anda dan/atau atas permintaan pihak lain yang Anda tunjuk dan telah diinformasikan untuk setuju menerima Produk; (ii) Produk tidak dipesan untuk merugikan atau menimbulkan ketidaknyamanan pada orang lain atau pada penerima Produk; dan (iii) Anda akan membayar secara penuh atas Produk yang Anda pesan sesuai dengan Transaksi.
- Apabila terjadi kerugian atau permasalahan yang Anda alami pada saat penyediaan Layanan JogjaShop, termasuk akibat kerusakan atau kehilangan Produk yang disebabkan oleh kesalahan dan/atau kelalaian Penyedia Layanan, Kami hanya akan, dengan upaya terbaik Kami, membantu mempertemukan Anda dengan Penyedia Layanan yang terkait dalam mencari penyelesaian atas masalah tersebut. Kami tidak mempunyai kewajiban apapun terhadap setiap permasalahan atau perselisihan yang timbul antara Anda dan Penyedia Layanan, termasuk pada mengambil tindakan tindakan hukum yang dianggap perlu oleh Anda atau Penyedia Layanan.
- Penjualan Produk yang dilakukan oleh Penjual kepada Pembeli serta Transaksi yang melibatkan Penjual, Pembeli dan Penyedia Layanan membentuk suatu hubungan langsung antara Penjual, Pembeli dan/atau Penyedia Layanan, dimana JogjaKita bukan merupakan pihak dalam hubungan tersebut. JogjaKita tidak bertanggung jawab untuk setiap tindakan atau kelalaian Penjual dan/atau Penyedia Layanan terhadap Pembeli. Selama diatur oleh Hukum yang Berlaku, masing-masing Pihak bertanggung jawab untuk setiap kewajiban dan tanggung jawab kepada Penjual, Pembeli dan/atau Penyedia Layanan lain yang muncul atas Transaksi.
- Penyedia Layanan berhak untuk menolak permintaan Layanan JogjaShop Anda jika Penyedia Layanan memiliki alasan yang wajar untuk mencurigai bahwa Anda telah, atau dengan menerima pesanan dari Anda, Anda akan melanggar Ketentuan Penggunaan JogjaShop ini, Ketentuan Penggunaan JogjaKita atau hukum dan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
- Apabila Kami mengetahui atau mempunyai alasan yang cukup untuk menduga bahwa Anda telah melakukan pelanggaran, kejahatan atau tindakan lain yang bertentangan dengan Ketentuan Penggunaan, Ketentuan Penggunaan JogjaShop dan/atau Hukum yang Berlaku, baik yang dirujuk dalam Ketentuan Penggunaan ini atau tidak, maka Anda dengan ini setuju bahwa Anda akan mengganti rugi dan membebaskan Kami dari segala keluhan, klaim, tuntutan, dan/atau kerugian dari pihak ketiga manapun sehubungan dengan pelanggaran Anda atas Ketentuan Penggunaan, Ketentuan Penggunaan JogjaShop dan/atau Hukum yang Berlaku.
Lebih lanjut, Kami berhak untuk dan dapat melakukan tindakan tertentu, termasuk namun tidak terbatas pada menghapus atau menghilangkan Gerai Virtual maupun Produk yang ditayangkan dan/atau mengambil tindakan lain yang kami anggap perlu, termasuk tindakan hukum pidana maupun perdata.
KETENTUAN PENGGUNAAN JOGJASEND
Kami berterima kasih atas kepercayaan Anda terhadap Layanan JogjaSend dalam Aplikasi JogjaKita. Mohon luangkan waktu Anda untuk membaca keseluruhan Ketentuan Penggunaan JogjaSend (“Ketentuan Penggunaan JogjaSend”) ini.
Ketentuan Penggunaan JogjaSend ini merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari Ketentuan Penggunaan JogjaKita. Jika Anda menggunakan Layanan JogjaSend pada Aplikasi JogjaKita, maka Anda akan dianggap telah membaca dan menyetujui Ketentuan Penggunaan JogjaSend ini. Oleh karenanya, jika Anda tidak menyetujui sebagian atau seluruh bagian dari Ketentuan Penggunaan JogjaSend ini, mohon agar Anda tidak melanjutkan penggunaan Layanan JogjaSend.
- ISTILAH UMUM
Kecuali didefinisikan secara khusus di bawah ini dan pada bagian lain dari Ketentuan Penggunaan JogjaSend ini, istilah-istilah dalam huruf besar yang digunakan dalam Ketentuan Penggunaan JogjaSend ini harus ditafsirkan sesuai dengan istilah yang ada di dalam Ketentuan Penggunaan JogjaKita.
Barang adalah barang yang akan dikirim oleh pengirim kepada penerima dengan menggunakan jasa Mitra melalui JogjaSend.
JogjaSend adalah layanan pengiriman Barang yang diselenggarakan oleh sebagai salah satu afiliasi Kami, yang disediakan oleh Mitra dengan menggunakan kendaraan bermotor roda dua untuk mengantar Barang dari lokasi penjemputan pengirim Barang ke lokasi tujuan penerima Barang yang ditentukan Pengguna.
Mitra adalah Penyedia Layanan pihak ketiga independen yang setuju menjadi mitra Kami dan afiliasi Kami.
- KETENTUAN LAYANAN
- Anda wajib memberikan informasi yang lengkap dan akurat mengenai alamat lengkap penjemputan pengirim Barang, tempat tujuan penerima Barang dan jenis Barang yang akan dikirimkan dengan menuliskan rincian Barang (contoh: nama barang, berat barang dan jenis barang) di dalam kolom keterangan Barang yang disediakan. Anda dapat memilih untuk mengisi informasi tambahan sehubungan dengan nomor telepon pengirim Barang, nomor telepon penerima Barang dan/atau instruksi khusus terhadap pengiriman Barang.
- Apabila Anda merasa perlu, dengan tunduk pada penilaian Anda sendiri sesuai dengan rincian Barang, Anda dapat melakukan pengemasan terhadap Barang agar Barang yang dikirim oleh Mitra tidak rusak selama perjalanan.
- Apabila Barang yang akan dikirim telah dikemas, atas persetujuan dan disaksikan oleh Anda, Mitra berhak untuk membuka kemasan untuk memastikan bahwa isi kemasan sesuai dengan deskripsi Barang dan tidak melanggar Ketentuan Penggunaan JogjaSend ini.
- Biaya atas pelaksanaan Layanan JogjaSend (“Biaya Pengguna”) akan ditawarkan dan ditampilkan pada Aplikasi JogjaKita sebelum Anda menggunakan Layanan JogjaSend. Anda memahami dan mengakui bahwa Kami dapat mengubah penawaran dan/atau memperbaharui Biaya Pengguna yang ditawarkan kepada Anda dari waktu ke waktu berdasarkan faktor tertentu, antara lain lokasi, waktu, hukum, dan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Apabila terdapat biaya-biaya lain yang timbul selama penyediaan Layanan JogjaSend untuk Anda, termasuk namun tidak terbatas pada biaya tol dan biaya parkir, maka Anda sepenuhnya bertanggung jawab atas biaya-biaya tersebut dan Mitra berhak untuk meminta penggantian biaya-biaya lain tersebut dari Anda.
- Pembayaran biaya-biaya lain sebagaimana dimaksud dalam Pasal 2(d) dapat dilakukan secara tunai atau dibayarkan melalui fitur pembayaran lain yang tersedia pada Aplikasi JogjaKita.
- ASURANSI UNTUK LAYANAN JOGJASEND
- Untuk kenyamanan Anda, Kami bekerja sama dengan pihak ketiga penyedia jasa asuransi untuk memberikan perlindungan asuransi terhadap Barang selama pelaksanaan Layanan JogjaSend.
- Untuk menghindari keraguan, Kami tidak bertindak sebagai agen atau perwakilan dari pihak ketiga penyedia jasa asuransi dan bukan pihak atas perjanjian untuk penyediaan asuransi antara Anda dengan pihak ketiga penyedia jasa asuransi.
- Anda tidak dapat melakukan klaim asuransi apabila Barang yang Anda kirimkan melalui Layanan JogjaSend merupakan Barang yang termasuk ke dalam jenis Barang sebagaimana diatur dalam Pasal 4 Ketentuan Penggunaan JogjaSend ini.
- JENIS BARANG YANG TIDAK DAPAT DIKIRIMKAN MENGGUNAKAN LAYANAN JOGJASEND
Pada saat Pengguna menggunakan Layanan JogjaSend, Pengguna wajib untuk memastikan bahwa Barang yang dikirimkan merupakan Barang yang tidak termasuk ke dalam Barang yang tidak dapat dikirimkan menggunakan Layanan JogjaSend, antara lain:
- Barang Terlarang, termasuk namun tidak terbatas pada:
- Uang (tunai, koin, mata uang asing);
- Narkotika, ganja, morfin, dan produk lainnya yang menyebabkan kecanduan;
- Pornografi dalam bentuk apapun;
- Pengiriman yang memiliki durasi lebih lama dari waktu transit yang diperlukan;
- Hewan hidup dan tanaman;
- Bahan makanan yang mudah rusak dan minuman yang membutuhkan pendingin atau lingkungan yang dikendalikan;
- Bahan peledak, senjata api, persenjataan, dan bagian-bagiannya;
- Perangkat judi dan tiket lotere;
- Barang-barang yang dikendalikan oleh pemerintah;
- Barang hasil tindak kejahatan, misalnya barang curian dan sebagainya; dan/atau
- Barang lain yang dilarang oleh hukum dan peraturan perundang-undangan yang berlaku;
- Barang Luar Biasa, termasuk namun tidak terbatas pada:
- Karya seni, termasuk karya yang dibuat atau dikerjakan dengan menggunakan keterampilan, rasa atau bakat kreatif untuk dijual, di pertunjukkan, atau koleksi, termasuk, namun tidak terbatas pada barang-barang (dan bagian-bagiannya) seperti lukisan, gambar, vas, permadani;
- Film, gambar hasil foto, termasuk negatif fotografi, chromes fotografi, slide fotografi;
- Komoditas yang secara alamiah sangat rentan terhadap kerusakan, atau nilai pasar yang sangat variabel, atau sulit untuk dipastikan;
- Barang antik, komoditas yang menunjukkan gaya atau mode dari era masa lalu yang sejarahnya, usia atau kelangkaan kontribusi untuk nilainya. Item ini termasuk namun tidak terbatas pada, furnitur, peralatan makan, gelas, dan barang-barang koleksi seperti koin, perangko;
- Barang pecah belah berupa perhiasan, termasuk kostum perhiasan, jam tangan dan bagian-bagiannya, batu permata atau batu (mulia atau semi mulia) berlian industri dan perhiasan yang terbuat dari logam mulia;
- Bulu binatang, termasuk namun tidak terbatas pada pakaian bulu, pakaian dengan trimming dan kulit berbulu;
- Logam Mulia, termasuk namun tidak terbatas pada, emas dan perak batangan atau bubuk, endapan atau platinum (kecuali sebagai bagian integral dari mesin elektronik);
- Perangko, cukai atas minuman keras, meterai
- Koin Emas (harus dikemas dengan coin header atau Safe-T Mailer dan harus dijaga untuk tidak bersentuhan antara satu dan lainnya atau yang dibungkus dalam bahan yang berlapis).
- Dokumen Berharga, termasuk namun tidak terbatas pada:
- Sertifikat Kepemilikan dan/atau Sertifikat Hak Milik (SHM) dan Guna Bangunan (HGB);
- Bukti Kepemilikan Kendaraan Bermotor (BPKB) Sertifikat Tanda Kelulusan, Paspor; dan/atau
- Sertifikat Bank Deposit Obligasi Barang-barang lainnya yang didefinisikan oleh Kami sebagai Dokumen Berharga.
- Dokumen Berharga, termasuk namun tidak terbatas pada:
- Sertifikat Kepemilikan dan/atau Sertifikat Hak Milik (SHM) dan Guna Bangunan (HGB);
- Bukti Kepemilikan Kendaraan Bermotor (BPKB) Sertifikat Tanda Kelulusan, Paspor; dan/atau
- Sertifikat Bank Deposit Obligasi Barang-barang lainnya yang didefinisikan oleh Kami sebagai Dokumen Berharga.
- Barang yang melebihi kapasitas angkut kendaraan.
- Barang Terlarang, termasuk namun tidak terbatas pada:
6 . BARANG YANG TIDAK DAPAT DIKIRIMKAN
- Barang yang tidak dapat dikirimkan karena penerima Barang tidak dapat ditemukan pada alamat penerima, bukan merupakan tanggung jawab Kami. Kami tidak menyediakan layanan penitipan dalam bentuk apapun bagi Anda atau pengirim Barang.
- Apabila Mitra menyerahkan Barang yang tidak dapat dikirimkan sebagaimana diatur dalam Pasal 5(a) kepada Kami, Pengguna dapat mengambil Barang yang tidak dapat dikirimkan tersebut dalam waktu 30 (tiga puluh) hari kalender sejak tanggal transaksi antara Pengguna dan Mitra di kantor Kami yang terdekat (“Jangka Waktu Pengambilan Barang”). Apabila Barang yang tertinggal tersebut tidak diambil dalam Jangka Waktu Pengambilan Barang, maka lewatnya Jangka Waktu Pengambilan Barang merupakan pernyataan tegas dari Anda bahwa Barang tersebut telah dialihkan dan diserahkan kepemilikannya kepada Kami dan oleh karenanya Kami berhak untuk, tanpa perlu mendapatkan persetujuan terlebih dahulu dari Anda, mengambil tindakan yang Kami anggap sesuai atas Barang tersebut (termasuk namun tidak terbatas pada mendonasikan, menjual, menghancurkan atau membuang Barang).
- Dalam hal Barang yang tidak dapat dikirimkan sebagaimana diatur dalam Pasal 5(a) bukan barang milik Anda, jika setelah lewatnya Jangka Waktu Pengambilan Barang Kami memahami bahwa barang yang tertinggal tersebut tidak kunjung diambil oleh Anda atau perwakilan Anda, Anda dianggap telah menghendaki beralihnya kepemilikan Barang yang tertinggal tersebut kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal ini. Terjadinya peralihan atas Barang tersebut menjadi tanggung jawab Anda. Anda mengakui akan membebaskan Kami dari setiap permasalahan yang muncul antara Anda dengan pemilik Barang yang tidak dapat dikirimkan tersebut.
- PERNYATAAN DAN JAMINAN PENGGUNA
- Pernyataan dan jaminan Pengguna yang diatur dalam Pasal 6 ini adalah sebagai tambahan atas pernyataan dan jaminan yang diberikan Pengguna sebagaimana termuat dalam Ketentuan Penggunaan JogjaKita. Tidak ada ketentuan dalam Pasal 6 ini yang mengurangi atau membatasi keberlakuan dari pernyataan dan jaminan yang diberikan Pengguna di dalam Ketentuan Penggunaan JogjaKita.
- Anda menyatakan dan menjamin bahwa Anda telah mengetahui dan memahami resiko melakukan pengiriman Barang menggunakan Layanan JogjaSend dan: a. apabila Anda sebagai pengirim Barang, Anda merupakan orang yang berwenang untuk melakukan pengiriman Barang dan b. apabila Anda sebagai penerima Barang, Anda merupakan orang yang berwenang untuk menerima Barang.
- Apabila terjadi kerugian atau permasalahan yang Anda alami pada saat penyediaan Layanan JogjaSend, Kami akan, dengan upaya terbaik Kami, membantu mempertemukan Anda dengan Mitra yang terkait dalam mencari penyelesaian atas masalah tersebut. Kami tidak mempunyai kewajiban apapun terhadap setiap permasalahan atau perselisihan yang timbul antara Anda dan Mitra, termasuk pada mengambil tindakan tindakan hukum yang dianggap perlu oleh Anda atau Mitra.
- Mitra berhak untuk menolak permintaan Layanan JogjaSend Anda jika Penyedia Layanan memiliki alasan yang wajar untuk mencurigai bahwa Anda telah, atau dengan menerima pesanan dari Anda, Anda akan melanggar Ketentuan Penggunaan JogjaSend ini, Ketentuan Penggunaan JogjaKita atau hukum dan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
KETENTUAN PENGGUNAAN JOGJAFOOD
mulai dari 01 September 2019
Kami berterima kasih atas kepercayaan Anda terhadap Layanan JogjaFood dalam Aplikasi JogjaKita. Mohon luangkan waktu Anda untuk membaca keseluruhan Ketentuan Penggunaan JogjaFood (“Ketentuan Penggunaan JogjaFood") ini.
Ketentuan Penggunaan JogjaFood ini merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari Ketentuan Penggunaan Aplikasi JogjaKita. Jika Anda menggunakan Layanan JogjaFood pada Aplikasi JogjaKita, maka Anda akan dianggap telah membaca dan menyetujui Ketentuan Penggunaan JogjaFood ini. Oleh karenanya, jika Anda tidak menyetujui sebagian atau seluruh bagian dari Ketentuan Penggunaan JogjaFood ini, mohon agar tidak melanjutkan penggunaan Layanan JogjaFood.
- ISTILAH UMUM
Kecuali didefinisikan secara khusus dibawah ini dan pada bagian lain dari Ketentuan Penggunaan JogjaFood ini, istilah-istilah dalam huruf besar yang digunakan dalam Ketentuan Penggunaan JogjaFood ini harus ditafsirkan sesuai dengan Ketentuan Penggunaan JogjaKita.
Gerai adalah restoran, rumah makan, warung toko, gerobak dan/atau bentuk fisik lainnya yang terdaftar dalam Aplikasi JogjaKita yang dimiliki dan dikelola oleh Merchant.
JogjaFood adalah salah satu layanan yang tersedia di dalam Aplikasi JogjaKita, dimana Anda bisa melakukan Transaksi di Gerai.
Merchant adalah pihak yang memiliki dan mengelola Gerai dimana bertindak sebagai penyedia Produk.
Mitra adalah Penyedia Layanan pihak ketiga independen yang setuju menjadi mitra Kami, bekerja sama dengan Kami dengan skema kemitraan, dan bukan karyawan, agen atau perwakilan Kami.
Produk adalah makanan dan/atau minuman yang Anda pesan melalui Layanan JogjaFood di Gerai yang Anda pilih.
Transaksi adalah pemesanan, pembelian dan pengantaran atas Produk melalui Layanan JogjaFood.
- PEMESANAN
- Dengan menggunakan Layanan JogjaFood, Anda menyetujui dan memberikan kuasa kepada Mitra untuk melakukan Transaksi.
- Anda dapat melakukan pemesanan atas Produk pada laman Merchant. Mitra akan menindaklanjuti pesanan Anda, termasuk namun tidak terbatas pada, pencarian lokasi Gerai, pemesanan langsung di Gerai, pembayaran serta pengantaran Produk.
- Untuk meminimalisir kesalahan dalam pelaksanaan Transaksi oleh Mitra, Anda diharapkan untuk memberikan informasi selengkap-lengkapnya terkait dengan Produk yang dipesan dan pengantaran.
- Kami dan/atau Mitra tidak menjamin ketersediaan atas Produk di Gerai.
- Anda dapat menghubungi dan/atau dapat dihubungi oleh Mitra untuk mendapatkan konfirmasi atau klarifikasi mengenai Transaksi, termasuk namun tidak terbatas pada ketersediaan dan/atau perubahan Produk, lokasi Gerai, perubahan harga Produk, alamat pengantaran, penerima Produk atau informasi lainnya, melalui fitur komunikasi dalam Aplikasi JogjaKita dan/atau jalur komunikasi lainnya sebelum atau pada saat melakukan pemesanan, pembelian dan/atau pengantaran Produk.
- Anda hanya dapat melakukan pembatalan atas Transaksi sebelum Mitra melakukan pembelian Produk.
- Dalam hal Anda melakukan pemesanan atas minuman beralkohol, Anda menjamin bahwa Anda telah berusia 21 tahun dan bersedia untuk menunjukkan kartu identitas (KTP) Anda kepada Mitra pada saat pengantaran pesanan di tempat tujuan pengantaran yang Anda tentukan.
- PEMBAYARAN
- Anda dapat memilih metode pembayaran yang akan digunakan saat melakukan Transaksi. Metode pembayaran yang dapat digunakan adalah tunai, Speedcash dan metode lainnya yang tersedia dalam Aplikasi JogjaKita. Pembayaran dengan menggunakan Speedcash akan diproses sesuai syarat dan ketentuan yang berlaku untuk layanan Speedcash.
- Anda memahami bahwa biaya Transaksi yang wajib Anda bayarkan adalah termasuk, namun tidak terbatas pada, harga Produk dan biaya pengantaran Produk dan/atau biaya-biaya lainnya sebagaimana diberitahukan oleh Kami dari waktu ke waktu.
- Anda memahami bahwa harga Produk yang ditampilkan di Layanan JogjaFood merupakan harga estimasi. Merchant memiliki kewenangan penuh untuk menentukan dan melakukan perubahan harga Produk. Oleh karena itu, Kami tidak bertanggung jawab apabila terdapat perbedaan antara harga yang tercantum dalam Layanan JogjaFood dengan harga yang diberlakukan oleh Merchant.
- Sehubungan dengan ketentuan di atas, Anda setuju untuk membayar harga Produk sebesar nilai yang tercantum dalam tanda terima atau bon pembelian yang diterbitkan oleh Merchant sebagaimana diserahkan oleh Mitra kepada Anda setelah Transaksi dilakukan.
- Anda dapat menggunakan voucher JogjaFood yang Anda miliki sebagaimana tersedia dalam Layanan JogjaFood sebagai potongan harga atas Produk atau biaya pengantaran.
- Apabila terdapat biaya-biaya lain yang timbul sehubungan dengan Transaksi, termasuk namun tidak terbatas pada biaya parkir dan biaya masuk gedung, maka Anda sepenuhnya bertanggung jawab atas biaya-biaya tersebut dan Mitra berhak untuk meminta penggantian biaya-biaya lain tersebut dari Anda dengan memberikan bukti pendukung (e.g. struk parkir).
- PENGANTARAN
- Anda atau pihak lainnya yang Anda tunjuk untuk menerima Produk memahami untuk membuat dirinya tersedia, dapat dihubungi dan dapat menerima pada saat Produk diantarkan oleh Mitra.
- Anda dapat memberikan ulasan atas Produk sebagaimana terdapat dalam Layanan JogjaFood setelah Transaksi Anda selesai.
- Kami tidak bertanggung-jawab atas Produk, termasuk namun tidak terbatas pada hal-hal berikut:
- perbedaan harga yang tercantum di Layanan JogjaFood dan Gerai;
- kondisi dan kualitas;
- durasi pengantaran oleh Mitra;
- kegagalan menyelesaikan pesanan dan/atau pengantaran oleh Mitra; dan
- ketidaksesuaian Produk yang dipesan dengan Produk yang diantarkan
.
- PERNYATAAN DAN JAMINAN PENGGUNA
- Pernyataan dan jaminan Pengguna yang diatur dalam Pasal 5 ini adalah sebagai tambahan atas pernyataan dan jaminan yang diberikan Pengguna sebagaimana termuat dalam Ketentuan Penggunaan JogjaKita. Tidak ada ketentuan dalam Pasal 5 ini yang mengurangi atau membatasi keberlakuan dari pernyataan dan jaminan yang diberikan Pengguna dalam Ketentuan Penggunaan JogjaKita.
- Anda menyatakan dan menjamin bahwa: (i) Produk yang Anda pesan adalah benar atas kemauan dan untuk kebutuhan Anda dan/atau atas permintaan pihak lain yang Anda tunjuk dan telah diinformasikan untuk setuju menerima Produk; (ii) Produk tidak dipesan untuk merugikan atau menimbulkan ketidaknyamanan pada orang lain atau pada penerima Produk; dan (iii) Anda akan membayar secara penuh atas Produk yang Anda pesan sesuai dengan Transaksi.
- Apabila terjadi kerugian atau permasalahan yang Anda alami pada saat penyediaan Layanan JogjaFood, Kami akan, dengan upaya terbaik Kami, membantu mempertemukan Anda dengan Mitra dan/atau Merchant yang terkait dalam mencari penyelesaian atas masalah tersebut. Kami tidak mempunyai kewajiban apapun terhadap setiap permasalahan atau perselisihan yang timbul antara Anda, Mitra dan/atau MitraMerchant, termasuk pada mengambil tindakan hukum yang dianggap perlu oleh Anda, Mitra atau Merchant.
- Kami atau Mitra berhak untuk menolak permintaan Layanan JogjaFood Anda, termasuk pemesanan, jika Kami atau Mitra memiliki alasan yang wajar untuk mencurigai bahwa Anda telah, atau dengan menerima permintaan Anda, Anda akan melanggar Ketentuan Penggunaan JogjaFood, Ketentuan Penggunaan JogjaKita atau hukum dan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
Cara Menghubungi Kami
Anda dapat menghubungi Kami melalui surat elektronik ke alamat support@jogjakita.co.id atau melalui telepon ke nomor 0822 2665 7999 Semua korespondensi Anda akan dicatat, direkam dan disimpan untuk arsip Kami.
SYARAT DAN KETENTUAN JOGJAFOOD (MERCHANT JOGJAKITA)
Syarat dan Ketentuan JogjaFood (Merchant JogjaKita) ini mengatur hubungan antara anda (“Mitra Usaha”) dengan Jogjakita (“Jogjakita”), dengan ketentuan-ketentuan sebagaimana tertera di bawah ini yang dituangkan dalam bentuk Kontrak Elektronik.
BAHWA:
- JOGJAKITA adalah suatu perusahaan yang bergerak di bidang penerbitan aplikasi (piranti lunak) untuk komputer dan telepon genggam serta marketplace dengan merek dagang ‘JogjaKita’. JogjaKita menyediakan layanan jasa pemesanan dan pengantaran makanan dan minuman melalui fitur dalam aplikasinya dengan nama “JogjaFood”.
- JogjaKita tidak menyediakan jasa transportasi, ataupun bertindak sebagai penyedia transportasi, kurir, penyedia jasa pos, penyedia jasa pengiriman, pemasok atau operator makanan dan minuman, operator taxi atau supir pribadi, dan tidak bertindak sebagai agen dari salah satu pihak atau badan hukum tersebut.
- Mitra Usaha adalah suatu badan hukum dan/atau perorangan yang bergerak di bidang jasa makanan dan/atau minuman, yang merupakan pemilik dan pengelola Restoran, yang bertindak secara independen, menjalankan bisnisnya dengan kebijakannya sendiri, yang bermaksud untuk berpartisipasi menjadi salah satu peserta dalam skema kegiatan JogjaFood dan memiliki akses terhadap Merchant JogjaKita.
- Para Pihak sepakat untuk mengadakan kerja sama sesuai dengan syarat dan ketentuan yang tercantum dalam Syarat dan Ketentuan ini.
Sehubungan dengan hal tersebut di atas, maka Para Pihak setuju atas syarat dan ketentuan sebagaimana tercantum di bawah ini:
- KETENTUAN UMUM
Kecuali secara tegas ditentukan lain dalam Syarat dan Ketentuan, istilah-istilah yang digunakan memiliki arti sebagai berikut:
- a) Afiliasi adalah (i) setiap perusahaan atau badan lainnya yang memiliki kendali atas salah satu Pihak, (ii) setiap perusahaan atau badan lainnya yang mana salah satu Pihak memiliki kendali atas perusahaan atau badan lainnya tersebut atau (iii) setiap perusahaan atau badan lainnya yang berada di bawah kendali yang sama dengan salah satu Pihak.
- b) Aplikasi JogjaKita berarti aplikasi piranti lunak yang disediakan oleh JOGJAKITA dengan nama dagang ‘JogjaKita’ yang didalamnya terdapat fitur JogjaFood yang merupakan suatu sarana elektronik yang mempertemukan pengguna Aplikasi JogjaKita dengan barang dan jasa yang ditawarkan oleh penyedia jasa.
- c) Dana Settlement adalah jumlah dana Transaksi yang ditransfer ke Rekening Bank Mitra Usaha terdaftar setelah dikurangi dengan Biaya Jasa dan biaya-biaya lainnya, jika ada.
- d) Formulir Mitra Usaha adalah formulir pendaftaran Layanan dan/atau formulir-formulir lainnya, baik yang berbentuk fisik maupun elektronik, yang berisi mengenai keterangan data dan informasi atas Mitra Usaha, termasuk namun tidak terbatas pada besaran Biaya Jasa yang disepakati oleh Para Pihak, yang disampaikan kepada JOGJAKITA dan merupakan satu kesatuan yang tidak terpisahkan dengan Syarat dan Ketentuan ini.
- e) Merchant JogjaKita berarti suatu sarana elektronik, dalam bentuk aplikasi dan/atau web-dashboard, yang disediakan oleh JOGJAKITA dan/atau Afiliasinya untuk membantu Mitra Usaha dalam menjalankan usahanya, termasuk namun tidak terbatas pada pengelolaan Restoran, gerai Mitra Usaha, Informasi Pesanan dan Merchant Wallet.
- f) JogjaFood adalah suatu fitur dalam Aplikasi JogjaKita yang menyediakan layanan kepada Pelanggan untuk pemesanan Produk dari Restoran yang akan dijual oleh Mitra Usaha sesuai dengan ketentuan dalam Syarat dan Ketentuan, termasuk namun tidak terbatas pada pengantaran dilakukan oleh Mitra JogjaKita.
- h) SpeedCash adalah layanan uang elektronik yang diselenggarakan oleh JogjaKita, yang merupakan Afiliasi JOGJAKITA, yang dapat digunakan oleh Pelanggan, dan/atau Mitra Usaha, dan/atau Mitra JogjaKita yang telah mendaftar dan tercatat sebagai pengguna layanan SpeedCash.
- h) Hak Kekayaan Intelektual adalah:
- hak paten, merek dagang, hak cipta (termasuk hak dalam perangkat lunak), nama dagang, nama domain internet, topografi, hak desain, hak moral, hak-hak dalam data basis, rahasia dagang, cara penggunaan dan informasi rahasia lainnya, ilmu pengetahuan (know-how), ciptaan, kode piranti lunak dan hak-hak kekayaan intelektual lainnya, baik terdaftar maupun tidak terdaftar, dan termasuk sedang dalam aplikasi untuk pendaftaran, dan seluruh hak atau bentuk lain dari perlindungan yang memiliki efek yang serupa dimanapun di dunia ini yang daripadanya merupakan Hak Kekayaan Intelektual;
- hak berdasarkan lisensi, persetujuan, perintah, peraturan perundang-undangan atau berdasarkan apapun sehubungan dengan poin a di atas;
- hak yang memiliki dampak atau asal yang sama atau serupa dengan poin a dan b yang saat ini atau dikemudian hari mungkin timbul; dan
- hak untuk menuntut pelanggaran yang sudah ada dari hak-hak yang disebutkan di atas.
- i) Hari Kerja adalah setiap hari Senin sampai dengan Jumat pada kalender masehi, kecuali hari libur resmi yang sudah ditetapkan oleh Pemerintah Negara Republik Indonesia.
- j) Informasi Pesanan adalah detil informasi terkait dengan pesanan Produk yang dipesan oleh Pelanggan, termasuk namun tidak terbatas pada nomor order, jenis dan jumlah Produk yang dipesan Pelanggan, alamat tujuan pengantaran pesanan dan informasi terkait pihak yang melaksanakan pengambilan dan/atau pengantaran pesanan.
- k) Informasi Rahasia adalah data dan/atau informasi yang:
- diberikan baik oleh JOGJAKITA kepada Mitra Usaha, ataupun oleh Mitra Usaha kepada JOGJAKITA, sehubungan dengan pelaksanaan pemberian Layanan dari JOGJAKITA kepada Mitra Usaha;
- merupakan hak milik dari, mengenai atau dibuat oleh salah satu Pihak; dan
- mengenai salah satu Pihak yang memberikan Pihak tersebut suatu manfaat bisnis atau kesempatan untuk memperoleh manfaat tersebut atau pengungkapan dari hal mana dapat merugikan kepentingan Pihak tersebut.
- l) Kebijakan Privasi adalah kebijakan privasi atas penggunaan Layanan yang dapat diakses pada https://www.JogjaKita.com/privacy-policy/, sebagaimana diterapkan serta dapat diubah atau ditambahkan dari waktu ke waktu oleh JOGJAKITA yang merupakan bagian dan satu kesatuan yang tidak terpisahkan dari Syarat dan Ketentuan ini
- m) Kontrak Elektronik adalah perjanjian Para Pihak yang dibuat melalui sistem elektronik sebagaimana diatur dalam Undang-Undang No. 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik dan Peraturan Pemerintah No. 82 Tahun 2012 tentang Penyelenggaraan Sistem dan Transaksi Elektronik.
- n) Layanan adalah jasa layanan termasuk namun tidak terbatas pada pemesanan Produk melalui JogjaFood oleh Pelanggan, pengelolaan pemesanan dan pembayaran yang diproses melalui Merchant JogjaKita dan pengantaran Produk oleh Mitra JogjaKita.
- o) Merchant Wallet adalah salah satu fitur yang terdapat di dalam Merchant JogjaKita dimana seluruh pembayaran Transaksi akan tercatat didalamnya dan Mitra Usaha dapat melakukan Settlement atas saldo yang dimilikinya.
- p) Mitra JogjaKita adalah pihak yang melaksanakan pengantaran Produk yang dipesan Pelanggan melalui fitur JogjaFood di dalam Aplikasi JogjaKita atau melalui Situs.
- q) Para Pihak adalah JOGJAKITA dan Mitra Usaha secara bersama-sama.
- r) Pelanggan adalah pengguna terdaftar yang menggunakan Aplikasi JogjaKita atau Situs.
- s) Penjualan Bersih adalah jumlah harga Produk dalam Transaksi:
- setelah memperhitungkan potongan apapun terhadap harga Produk yang diberikan oleh Mitra Usaha dalam fitur JogjaFood (termasuk namun tidak terbatas pada diskon Produk dan voucher diskon); dan
- tidak termasuk pajak restoran (termasuk tetapi tidak terbatas pada Pajak Pembangunan Satu (PB1) atau Pajak Pertambahan Nilai) dan/atau restaurantservice charge, yang masing-masing dihitung dengan besaran persentase tertentu dari harga Produk sebagaimana tercatat dalam sistem JOGJAKITA dan/atau Afiliasinya.
- t) Perangkat adalah telepon genggam, alat, mesin dan/atau perangkat lainnya yang disediakan oleh JOGJAKITA dan/atau Afiliasinya yang digunakan untuk Transaksi untuk mendukung Layanan sebagaimana penyediaannya akan disepakati bersama oleh Para Pihak.
- u) Pihak adalah JOGJAKITA dan Mitra Usaha secara sendiri-sendiri.
- v) Produk adalah makanan dan/atau minuman yang dijual oleh Mitra Usaha di Restoran dan dibeli oleh Pelanggan melalui fitur JogjaFood melalui Aplikasi JogjaKita maupun Situs.
- w) Rekening Bank Merchant adalah rekening bank yang ditentukan oleh Mitra Usaha untuk penerimaan Dana Settlement sebagaimana diinformasikan kepada JOGJAKITA dan/atau Afiliasinya.
- x) Restoran adalah restoran yang dimiliki, dikelola dan didaftarkan oleh Mitra Usaha untuk mendapatkan Layanan sebagaimana dapat diubah dan ditambah dari waktu ke waktu berdasarkan kesepakatan Para Pihak.
- y) Settlement adalah proses pengkreditan dana hasil pembayaran Transaksi yang telah dikurangi Biaya Jasa dan biaya-biaya lainnya (jika ada) yang diproses melalui Merchant JogjaKita ke Rekening Bank Mitra Usaha, baik berdasarkan perintah dari Mitra Usaha atau yang secara otomatis dilakukan secara terjadwal sebagaimana diatur dalam Syarat dan Ketentuan ini dan SOP.
- z) Situs adalah setiap situs yang dioperasikan oleh JOGJAKITA dan/atau Afiliasinya dari waktu ke waktu.
- aa) SOP adalah Standar Operasional Prosedur penggunaan Layanan yang dapat diakses di https://www.JogjaKita.com/Merchant JogjaKita/sop/, sebagaimana dapat diubah atau ditambahkan dari waktu ke waktu melalui pemberitahuan kepada Mitra Usaha.
- bb) Syarat dan Ketentuan adalah Syarat dan Ketentuan JogjaFood (Merchant JogjaKita) ini beserta seluruh bagian-bagian dan lampiran-lampirannya sebagaimana diubah dan/atau ditambah dari waktu ke waktu.
- cc) Syarat dan Ketentuan SpeedCash adalah Syarat dan Ketentuan Pemberian Layanan SpeedCash yang wajib disetujui oleh Mitra Usaha untuk pengaktivasian fitur Merchant Wallet yang terdapat di dalam Merchant JogjaKita.
- dd) Transaksi adalah kegiatan pemesanan dan pembayaran Produk yang dipesan melalui JogjaFood dan/atau kegiatan pembelian dan pembayaran Produk dari Mitra Usaha yang dilakukan oleh Pelanggan yang diproses melalui Merchant JogjaKita.
- RUANG LINGKUP
- Para Pihak sepakat untuk melakukan kerjasama pengadaan Layanan di seluruh Restoran yang dimiliki, dikelola dan didaftarkan oleh Mitra Usaha.
- Apabila fitur Merchant JogjaKita telah diaktivasi, Mitra Usaha akan memberikan rencana pengaktivasian Merchant JogjaKita untuk seluruh Restoran kepada JOGJAKITA.
- MASA BERLAKU
- Para Pihak sepakat untuk melakukan kerjasama pengadaan Layanan di seluruh Restoran dimulai sejak tanggal disetujuinya Syarat dan Ketentuan ini dan berlangsung untuk periode 2 (dua) tahun (“Masa Berlaku”).
- Masa Berlaku akan diperpanjang secara otomatis untuk jangka waktu 1 (satu) tahun dan demikian seterusnya, kecuali jika salah satu Pihak menyampaikan pemberitahuan tertulis untuk tidak memperpanjang Masa Berlaku paling lambat 30 (tiga puluh) hari kalender sebelum habisnya Masa Berlaku.
- BIAYA JASA DAN CARA PEMBAYARAN
- Atas Layanan yang diberikan oleh JOGJAKITA, Para Pihak sepakat bahwa JOGJAKITA memiliki hak untuk mendapatkan biaya jasa, dengan besaran sebagaimana disepakati dalam Formulir Mitra Usaha, dari Mitra Usaha (“Biaya Jasa”).
- Jumlah Biaya Jasa dihitung berdasarkan besaran persentase dari Penjualan Bersih sebagaimana yang tercatat pada sistem JOGJAKITA. Besaran persentase Biaya Jasa yang tercantum dalam Formulir Mitra Usaha sudah termasuk Pajak Pertambahan Nilai (PPN) sesuai dengan peraturan perpajakan yang berlaku.
- Apabila Merchant JogjaKita telah diaktivasi, JOGJAKITA melakukan pemotongan Biaya Jasa dari Merchant Wallet atas setiap pembayaran Transaksi yang diterima oleh Mitra Usaha dimana JOGJAKITA dapat menunjuk Afiliasinya untuk melakukan pemotongan tersebut.
- Apabila Merchant JogjaKita belum diaktivasi, tata cara pembayaran Biaya Jasa adalah sebagai berikut:
- JOGJAKITA menerbitkan invoice atas Biaya Jasa disertai dengan rekapitulasi Transaksi secara bulanan dalam waktu 10 (sepuluh) Hari Kerja pada bulan berikutnya setelah terjadinya Transaksi.
- Mitra Usaha melakukan pembayaran dalam waktu 14 (empat belas) hari kalender setelah invoice diterima oleh Mitra Usaha dengan tata cara pembayaran yang tercantum dalam invoice.
- Apabila terdapat perbedaan antara rekapitulasi Transaksi yang dikirimkan oleh JOGJAKITA dengan data Transaksi yang dimiliki oleh Mitra Usaha, Mitra Usaha dapat mengajukan keberatan melalui e-mail ke invoicing@go-jek.comdalam waktu 14 (empat belas) hari kalender setelah invoice diterima oleh Mitra Usaha. Apabila keberatan yang diajukan oleh Mitra Usaha mengakibatkan jumlah Biaya Jasa yang tercantum dalam invoice mengalami perubahan dan telah disetujui oleh JOGJAKITA, maka:
- Apabila jumlah Biaya Jasa seharusnya mengalami pengurangan, maka pengurangan tersebut akan dicantumkan dalam suatu credit note; dan
- Apabila jumlah Biaya Jasa seharusnya mengalami penambahan, maka penambahan tersebut akan dicantumkan dalam suatu invoice tambahan.
Apabila Mitra Usaha tidak mengajukan keberatan dalam waktu 14 (empat belas) hari kalender setelah invoice diterima oleh Mitra Usaha, Mitra Usaha dianggap menyetujui jumlah Biaya Jasa yang tercantum dalam invoice dan akan melakukan pembayaran.
- Mitra Usaha setuju bahwa setiap keterlambatan pembayaran Biaya Jasa oleh Mitra Usaha memberikan hak kepada JOGJAKITA untuk menutup akses Restoran yang dikelola Mitra Usaha pada fitur JogjaFood dalam Aplikasi JogjaKita sampai dengan seluruh Biaya Jasa yang tertunggak dilunasi oleh Mitra Usaha.
- Kecuali ditentukan lain dalam Perjanjian ini, semua jenis pajak, biaya ataupun pungutan lainnya, baik yang ada saat ini maupun yang ada dikemudian hari, yang wajib dibayarkan ke pemerintah yang berkaitan dengan Transaksi berdasarkan Perjanjian ini, wajib ditanggung oleh masing-masing Pihak sesuai ketentuan perundang-undangan yang berlaku. Dalam hal Biaya Jasa merupakan obyek pemotongan pajak penghasilan sesuai dengan peraturan perpajakan yang berlaku, Mitra Usaha diperkenankan untuk melakukan pemotongan pajak penghasilan dan menyetorkannya ke kas negara dengan rincian sebagaimana diatur lebih lanjut dalam SOP.
- PROMOSI
- Untuk mendukung penyediaan layanan JogjaFood dan/atau Merchant JogjaKita, Mitra Usaha setuju untuk melakukan pemasaran sebagaimana disepakati dengan JOGJAKITA.
- Setiap materi promosi dan/atau pemasaran yang dibuat dan akan ditampilkan oleh Mitra Usaha terkait JogjaFood dan/atau Merchant JogjaKita harus mematuhi pedoman pemasaran sebagaimana terdapat di SOP.
- Setiap kegiatan promosi dan/atau pemasaran yang dilakukan oleh Mitra Usaha melalui Merchant JogjaKita harus mematuhi syarat dan ketentuan yang ditentukan oleh JOGJAKITA serta pedoman pemasaran sebagaimana terdapat dalam SOP.
- SETTLEMENT, KOREKSI DAN KLAIM
- Ketentuan mengenai Settlement, laporan dan rekonsiliasi akan diatur lebih lanjut dalam SOP sebagaimana disampaikan dan dapat diubah dari waktu ke waktu oleh JOGJAKITA.
- Dalam hal JOGJAKITA menganggap ada kesalahan dalam Transaksi, JOGJAKITA dapat sewaktu-waktu melakukan koreksi atas kesalahan Transaksi tersebut, termasuk namun tidak terbatas dengan melakukan pendebetan dan/atau pengkreditan Merchant Wallet. JOGJAKITA akan memberitahukan Mitra Usaha secara tertulis mengenai koreksi tersebut.
- Ketentuan mengenai koreksi dan klaim akan diatur lebih lanjut dalam SOP sebagaimana disampaikan dan dapat diubah dari waktu ke waktu oleh JOGJAKITA.
- KUASA PENDEBETAN DAN PENGKREDITAN MERCHANT WALLET T
- Mitra Usaha dengan ini memberi kuasa kepada JOGJAKITA dan/atau Afiliasinya untuk mendebet atau mengkredit Merchant Wallet sebagaimana dimaksud dalam Syarat dan Ketentuan ini, Syarat dan Ketentuan SpeedCash dan SOP yang berlaku, tanpa pemberitahuan terlebih dahulu kepada Mitra Usaha dan menggunakan dana hasil pendebetan atau pemotongan tersebut untuk pemenuhan kewajiban Mitra Usaha kepada JOGJAKITA.
- Kuasa yang diberikan oleh Mitra Usaha sebagaimana dimaksud di atas tidak akan berakhir oleh sebab apapun termasuk alasan-alasan sebagaiman dimaksud dalam Pasal 1813, 1814, 1816 Kitab Undang-Undang Hukum Perdata selama Mitra Usaha masih memiliki kewajiban terhadap JOGJAKITA.
- MANAJEMEN KONTEN
- JOGJAKITA dengan ini memberikan Mitra Usaha hak untuk mengunggah dan/atau mengubah data dan/atau informasi mengenai Restoran, termasuk namun tidak terbatas pada menu, alamat, jam operasional, nomor telepon, yang ditampilkan dalam sistem Aplikasi JogjaKita, JogjaFood, Merchant JogjaKita, ataupun JOGJAKITA dan/atau Afiliasinya sesuai dengan pedoman manajemen konten sebagaimana diatur dalam SOP yang dapat diperbaharui dari waktu ke waktu oleh JOGJAKITA.
- Mitra Usaha bertanggung jawab secara penuh atas seluruh konten atau substansi yang diunggahnya dan laporan atau pengaduan mengenai konten yang diunggah oleh Mitra Usaha tersebut.
- Dalam hal Mitra Usaha melakukan pelanggaran atas ketentuan manajemen konten sebagaimana diatur pada Pasal ini, maka JOGJAKITA berhak untuk:
- Melakukan tindakan penghapusan dan/atau pemblokiran terhadap konten yang dilarang; atau
- Menghentikan Layanan dengan menutup akses Restoran pada fitur JogjaFood dalam Aplikasi JogjaKita; atau
- Dengan segera mengakhiri Syarat dan Ketentuan secara sepihak, tanpa pemberitahuan terlebih dahulu kepada Mitra Usaha.
- HAK DAN KEWAJIBAN PARA PIHAK
- Hak dan Kewajiban JOGJAKITA:
- Mendapatkan dan akan menampilkan informasi mengenai Restoran, termasuk namun tidak terbatas pada menu, alamat, jam operasional, nomor telepon, yang diberikan oleh Mitra Usaha dan dapat di perbaharui dari waktu ke waktu pada fitur JogjaFood sehingga memudahkan Pelanggan mendapatkan informasi mengenai Restoran secara lengkap dan melakukan pemesan Produk dari Restoran.
- Dalam hal Mitra JogjaKita melakukan pengantaran Produk yang disediakan oleh Restoran kepada Pelanggan, maka JOGJAKITA berkewajiban untuk memastikan bahwa Mitra JogjaKita yang bersangkutan akan bertanggung jawab atas semua kewajiban yang mungkin timbul dari kerusakan kemasan Produk yang terjadi pada saat pengantaran dari gerai Restoran kepada Pelanggan, maupun setiap kerugian yang timbul dari pemrosesan pesanan Produk yang salah atau ganda atas Produk.
- Mendapatkan Biaya Jasa atas pemberian Layanan kepada Mitra Usaha.
- JOGJAKITA berhak untuk menahan, menangguhkan, menolak pembayaran dan/atau memotong bagian dari Dana Settlement, termasuk namun tidak terbatas jika terdapat kesalahan yang dilakukan oleh Mitra Usaha yang menimbulkan kerugian terhadap JOGJAKITA dan/atau pelanggaran oleh Mitra Usaha terhadap ketentuan dalam Syarat dan Ketentuan ini.
- Menambahkan dan/atau mengurangi fitur-fitur yang terdapat didalam JogjaFood dan/atau Merchant JogjaKita dari waktu ke waktu untuk meningkatkan kualitas pelayanan JogjaFood dan/atau Merchant JogjaKita.
- Menggunakan Hak Kekayaan Intelektual milik Mitra Usaha yang dapat digunakan JOGJAKITA dan/atau Afiliasinya terkait dengan tampilan pada JogjaFood dan/atau Merchant JogjaKita atau untuk tujuan pemasaran sehubungan dengan Syarat dan Ketentuan ini.
- Menempatkan materi pemasaran JogjaFood dan Merchant JogjaKita di Restoran.
- Menyediakan SOP untuk kebutuhan operasional yang dapat diubah atau ditambahkan dari waktu ke waktu sebagaimana disampaikan kepada Mitra Usaha.
- Menyediakan layanan Merchant Call Unit(MCU) untuk melayani pertanyaan Mitra Usaha terkait penggunaan JogjaFood dan/atau Merchant JogjaKita.
- Hak dan kewajiban lain yang dinyatakan di dalam SOP yang merupakan satu kesatuan dari Syarat dan Ketentuan ini.
- Hak dan kewajiban Mitra Usaha:
- Memberikan informasi mengenai Restoran, termasuk namun tidak terbatas pada menu, alamat, jam operasional, nomor telepon kepada JOGJAKITA untuk memudahkan Pelanggan dalam melakukan pemesanan Produk maupun informasi mengenai ketersediaan Produk pada setiap gerai Restorannya, kepada JOGJAKITA. Mitra Usaha mempunyai kewajiban untuk memastikan bahwa setiap informasi yang diberikan merupakan informasi yang terkini dan akurat dan dalam halnya ada perubahan informasi, Mitra Usaha berjanji untuk menginformasikan kepada JOGJAKITA atas perubahan tersebut selambat-lambatnya 2 (dua) hari kalender sebelum berlakunya perubahan tersebut. Mitra Usaha berjanji bahwa ia mempunyai setiap hak yang diperlukan untuk memberikan informasi yang diberikannya kepada JOGJAKITA.
- Memastikan bahwa setiap Produk yang dipesan oleh Pelanggan melalui Layanan adalah Produk dengan kualitas dan kebersihan yang tinggi dan dalam keadaan yang layak dikonsumsi oleh Pelanggan. Sehubungan dengan kewajiban ini, Mitra Usaha dengan ini menyatakan bahwa ia bertanggung jawab atas semua kewajiban yang mungkin timbul dari atau sehubungan dengan konsumsi makanan dan minuman oleh Pelanggan yang dipesan dari Restoran, apabila dapat dibuktikan bahwa makanan atau minuman yang diberikan oleh Mitra Usaha (atau karyawan dan agennya) tidak dalam standar kualitas yang mencukupi.
- Mengirimkan pemberitahuan kepada JOGJAKITA dikala adanya perubahan terhadap informasi Restoran yang dikelolanya.
- Memastikan bahwa setiap informasi yang diterima dari JOGJAKITA atas Pelanggan hanya digunakan untuk keperluan penyelesaian Transaksi berdasarkan Syarat dan Ketentuan ini dan tidak dipergunakan untuk tujuan lain.
- Memastikan bahwa Restoran yang dikelolanya telah siap untuk menjalankan JogjaFood dan/atau Merchant JogjaKita.
- Mitra Usaha wajib untuk melaporkan kepada JOGJAKITA apabila terdapat indikasi penyalahgunaan JogjaFood dan/atau Merchant JogjaKita.
- Menerima edukasi terkait penggunaan JogjaFood dan/atau Merchant JogjaKita.
- Dalam hal JOGJAKITA dan/atau Afiliasinya menyediakan Perangkat kepada Mitra Usaha sehubungan dengan Layanan yang diberikan berdasarkan Syarat dan Ketentuan ini, Mitra Usaha bertanggungjawab atas Perangkat tersebut dan wajib untuk mengembalikan Perangkat kepada JOGJAKITA dan/atau Afiliasinya setelah pengakhiran Layanan dalam kondisi yang baik. Dalam hal Perangkat rusak dan/atau hilang, JOGJAKITA dan/atau Afiliasinya berhak untuk memotong harga Perangkat dari Merchant Wallet.
- Mitra Usaha wajib mematuhi ketentuan mengenai pelaksanaan dan prosedur yang berkaitan dengan layanan JogjaFood dan Merchant JogjaKita, baik yang tercantum di dalam Syarat dan Ketentuan ini maupun dokumen-dokumen pendukung lainnya, termasuk namun tidak terbatas pada SOP yang dapat disampaikan oleh JOGJAKITA dari waktu ke waktu.
- Mitra Usaha dilarang mencantumkan besaran Biaya Jasa ke dalam bukti/kwitansi/bon (baik dalam bentuk fisik maupun elektronik) yang dikeluarkan Mitra Usaha yang akan diterima oleh Pelanggan sebagai bukti pembelian Produk melalui JogjaFood.
- Menjaga kerahasiaan Informasi Rahasia dan sepakat untuk tidak memberitahukan dan/atau memberikan Informasi Rahasia, baik sebagian ataupun seluruhnya, kepada pihak ketiga manapun juga. Untuk menghindari keraguan, ketentuan kerahasiaan sebagaimana diatur dalam Ayat ini akan berlaku dan mengikat sejak Syarat dan Ketentuan ini berlaku efektif dan akan tetap bertahan dan berlaku sampai dengan 5 (lima) tahun setelah Syarat dan Ketentuan ini berakhir.
- Hak dan kewajiban lain yang dinyatakan di dalam SOP yang merupakan satu kesatuan dari Syarat dan Ketentuan ini.
- Hak dan kewajiban bersama Para Pihak:
- Menerima informasi secara lengkap dan jelas jika terjadi kendala dan/atau masalah pada sistem yang dimiliki oleh Para Pihak.
- Melaksanakan kewajiban-kewajibannya berdasarkan Syarat dan Ketentuan ini sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku di Negara Republik Indonesia.
- Menaati peraturan perundang-undangan yang berlaku di Negara Republik Indonesia.
- Menjaga nama baik, reputasi dan citra masing-masing Pihak.
- AKUN MERCHANT JOGJAKITA
- Apabila layanan Merchant JogjaKita sudah diaktivasi, segera setelah Mitra Usaha melakukan pendaftaran dan setelah diverifikasi oleh JOGJAKITA, Mitra Usaha akan dibuatkan akun Merchant JogjaKita pribadi (“Akun Merchant JogjaKita”), yang dapat digunakan untuk akses dan/atau penggunaan Merchant JogjaKita beserta seluruh fitur lain yang tersedia didalamnya. Akun Merchant JogjaKita hanya dapat digunakan oleh Mitra Usaha dan tidak bisa dialihkan kepada orang lain dengan alasan apapun. JOGJAKITA berhak menolak untuk memberikan Layanan maupun akses dan/atau penggunaan Merchant JogjaKita dalam hal JOGJAKITA mengetahui atau mempunyai alasan yang cukup untuk menduga bahwa Mitra Usaha telah mengalihkan atau membiarkan Akun Merchant JogjaKita digunakan oleh orang lain.
- Keamanan dan kerahasiaan Akun Merchant JogjaKita, termasuk namun tidak terbatas pada nama terdaftar, alamat surat elektronik terdaftar dan nomor telepon genggam terdaftar, serta kode verifikasi yang dihasilkan dan dikirim oleh sistem JOGJAKITA sepenuhnya merupakan tanggung jawab Mitra Usaha. Semua kerugian dan risiko yang ada akibat kesalahan dan/atau kelalaian Mitra Usaha menjaga keamanan dan kerahasiaan sebagaimana disebutkan dalam ayat ini akan ditanggung oleh Mitra Usaha. Dalam hal demikian, JOGJAKITA akan menganggap setiap penggunaan Layanan maupun akses dan/atau penggunaan Merchant JogjaKita yang dilakukan melalui Akun Merchant JogjaKita sebagai permintaan yang sah dari Mitra Usaha.
- Mitra Usaha bertanggung jawab sepenuhnya kepada JOGJAKITA atas kebenaran setiap penggunaan Layanan maupun akses dan/atau penggunaan Merchant JogjaKita yang dilakukan melalui Akun Merchant JogjaKita dan Mitra Usaha dengan ini membebaskan JOGJAKITA dari segala klaim/gugatan dan tuntutan hukum dalam bentuk apapun dan dari pihak manapun sehubungan dengan setiap penggunaan Layanan maupun akses dan/atau penggunaan Merchant JogjaKita yang dilakukan melalui Akun Merchant JogjaKita tersebut.
- Mitra Usaha wajib untuk memberitahukan JOGJAKITA dalam hal Mitra Usaha mengetahui atau menduga bahwa Akun Merchant JogjaKita telah disalahgunakan dan/atau digunakan tanpa sepengetahuan dan persetujuan Mitra Usaha. JOGJAKITA akan melakukan tindakan yang dianggap perlu dan dapat JOGJAKITA lakukan terhadap penggunaan tanpa persetujuan tersebut.
- JOGJAKITA memiliki hak untuk menolak atau memblokir akses Mitra Usaha ke Akun Merchant JogjaKita, dan/atau memblokir fitur yang tersedia di dalam Merchant JogjaKita apabila, diantaranya: (a) berdasarkan pertimbangan dan kebijakan JOGJAKITA, Mitra Usaha telah melanggar ketentuan Syarat dan Ketentuan ini atau SOP terkait, dan/atau (b) Mitra Usaha sedang berada dalam investigasi atas dugaan Tindakan Kecurangan sebagaimana diuraikan dalam Pasal 15, dan/atau (c) Mitra Usaha memiliki kewajiban pembayaran kepada JOGJAKITA yang belum dilunasi, dan/atau (d) berakhirnya Syarat dan Ketentuan ini.
- PERSYARATAN PENGGUNAAN LAYANAN OLEH MITRA USAHA
- Layanan hanya dapat diberikan kepada Mitra Usaha yang telah menyetujui Syarat dan Ketentuan ini beserta Syarat dan Ketentuan SpeedCash.
- Sebagai bagian dari proses pendaftaran sebagai mitra usaha, Mitra Usaha setuju untuk memenuhi persyaratan administrasi yang diperlukan untuk menggunakan Layanan sebagaimana diatur berdasarkan Syarat dan Ketentuan SpeedCash.
- JOGJAKITA dan Afiliasinya memiliki diskresi untuk tidak melanjutkan proses pendaftaran Mitra Usaha atau memberhentikan Layanan kepada Mitra Usaha karena alasan-alasan tertentu, termasuk namun tidak terbatas pada:
- Mitra Usaha pernah dan/atau sedang terlibat dalam tindakan kriminal atau tindakan melanggar norma hukum, sosial, agama dan moral;
- Mitra Usaha pernah dan/atau sedang terlibat dalam kelompok atau organisasi terlarang;
- Mitra Usaha pernah dan/atau sedang masuk ke dalam daftar hitam JOGJAKITA dan/atau Afiliasinya, Bank Indonesia dan Asosiasi Kartu Kredit Indonesia (AKKI);
- Mitra Usaha melakukan dan/atau melakukan percobaan tindakan penipuan (fraud);
- Mitra Usaha melakukan dan/atau melakukan percobaan kerjasama dengan pelaku kejahatan (fraudster);
- Mitra Usaha mengenakan biaya tambahan atas pembayaran Transaksi oleh Pelanggan; dan/atau
- Mitra Usaha melakukan penyalahgunaan data dan/atau informasi Pelanggan.
- Selain yang telah ditentukan dalam SOP, Mitra Usaha wajib menyampaikan pemberitahuan tertulis dan memberikan salinan dokumen sebagai bukti kepada JOGJAKITA apabila terdapat:
- perubahan jenis usaha dan/atau jenis barang atau jasa yang ditawarkan oleh Mitra Usaha serta dalam hal terjadi perubahan dalam susunan kepemilikan, Direksi atau penanggung jawab dalam waktu 5 (lima) Hari Kerja setelah perubahan tersebut dilakukan; dan
- perubahan Rekening Bank Mitra Usaha yang terdaftar dalam waktu 10 (sepuluh) Hari Kerja sebelum perubahan tersebut dilakukan.
- HAK KEKAYAAN INTELEKTUAL
- Para Pihak mengakui dan menjamin bahwa seluruh data-data yang diberikan kepada masing-masing Pihak memiliki Hak Kekayaan Intelektual yang melekat pada masing-masing Pihak dan Para Pihak hanya menggunakannya untuk pelaksanaan Syarat dan Ketentuan ini. Para Pihak tidak akan menggunakan data-data tersebut untuk kepentingan lain, kecuali apabila mendapat persetujuan tertulis dari Pihak yang memiliki Hak Kekayaan Intelektual yang bersangkutan. Hal ini sebagai bentuk itikad baik Para Pihak dalam menjaga dan turut melindungi Hak Kekayaan Intelektual milik Pihak terkait. Pelanggaran atas Pasal ini akan diproses sesuai hukum yang berlaku di Negara Republik Indonesia baik secara perdata maupun pidana.
- Syarat dan Ketentuan ini tidak akan dianggap sebagai pengalihan atau transfer dari setiap Hak Kekayaan Intelektual yang dimiliki masing-masing Pihak kepada Pihak lainnya.
- Mitra Usaha dengan ini setuju untuk menjamin dan membebaskan JOGJAKITA dari dan terhadap setiap klaim, biaya, tuntutan, kerugian, pertanggungjawaban, kehilangan, ongkos, dan pertanggungjawaban yang timbul atau diajukan oleh pemegang lisensi atau pemegang hak lainnya atas merek dagang yang digunakan Mitra Usaha dan ditampilkan pada Aplikasi JogjaKita, JogjaFood dan/atau Merchant JogjaKita.
- Ketentuan dalam Pasal ini akan terus berlaku kepada Para Pihak baik setelah berakhirnya Syarat dan Ketentuan ini.
- KEAMANAN DAN PERLINDUNGAN INFORMASI
- Kecuali diatur lain secara tegas dalam Syarat dan Ketentuan ini, setiap pengumpulan, penyimpanan, pengolahan, penggunaan dan pembagian data dan/atau informasi pribadi dan sensitif Mitra Usaha (“Data Mitra Usaha”), termasuk namun tidak terbatas pada nama, alamat, tanggal lahir, pekerjaan, nomor telepon seluler, nomor fax, alamat surat elektronik, nomor rekening dan rincian kartu kredit, gender, identitas (termasuk KTP, SIM, atau paspor) atau identitas lainnya yang dikeluarkan oleh pemerintah, yang diberikan oleh Mitra Usaha, akan tunduk pada Kebijakan Privasi.
- Tanpa membatasi ketentuan pada Pasal 16 yang berlaku umum, sejauh dimungkinkan berdasarkan hukum dan peraturan perundang-undangan yang berlaku, Mitra Usaha setuju untuk melepaskan JOGJAKITA dari klaim apapun yang timbul sehubungan dengan virus, kerusakan, gangguan, atau bentuk lain dari gangguan sistem, termasuk akses tanpa otorisasi oleh pihak ketiga yang tidak berwenang. Mitra Usaha wajib untuk memberitahukan JOGJAKITA sesegera mungkin apabila Mitra Usaha mengalami gangguan sistem apapun sebagaimana disebutkan di atas sehingga JOGJAKITA dapat berusaha memperbaiki gangguan tersebut.
- Mitra Usaha menjamin bahwa Mitra Usaha tidak akan melakukan hal-hal sebagai berikut:
- Menghapus setiap pemberitahuan hak cipta, merek dagang atau pemberitahuan hak milik lainnya yang terkandung dalam Aplikasi JogjaKita, JogjaFood, Merchant JogjaKita ataupun JOGJAKITA dan/atau Afiliasinya;
- Menyalin, memodifikasi, mengadaptasi, menerjemahkan, membuat karya turunan dari, mendistribusikan, memberikan lisensi, menjual, mengalihkan, menampilkan di muka umum baik sebagian maupun seluruhnya, merekayasa balik (reverse engineering), mentransmisikan, memindahkan, menyiarkan, menguraikan, atau membongkar bagian manapun dari atau dengan cara lain mengeksploitasi Aplikasi JogjaKita, JogjaFood, Merchant JogjaKita ataupun JOGJAKITA dan/atau Afiliasinya;
- Memberikan lisensi, mensublisensikan, menjual, menjual kembali, memindahkan, mengalihkan, mendistribusikan atau mengeksploitasi secara komersial atau membuat tersedia kepada pihak lain Aplikasi JogjaKita, JogjaFood, Merchant JogjaKita ataupun JOGJAKITA dan/atau Afiliasinya dan/atau perangkat lunak dengan cara menciptakan tautan (link) internet ke Aplikasi JogjaKita, JogjaFood, Merchant JogjaKita ataupun JOGJAKITA dan/atau Afiliasinya atau "frame" atau "mirror" setiap perangkat lunak pada server lain atau perangkat nirkabel atau yang berbasis internet;
- Meluncurkan program otomatis atau script, termasuk, namun tidak terbatas pada, web spiders, web crawlers, web robots, web ants, web indexers, bots, virus atau worm, atau segala program apapun yang mungkin membuat beberapa permintaan server per detik, menciptakan beban berat atau menghambat operasi dan/atau kinerja Aplikasi JogjaKita, JogjaFood, Merchant JogjaKita ataupun JOGJAKITA dan/atau Afiliasinya;
- Menggunakan aplikasi pencarian atau pengambilan kembali situs, perangkat manual atau otomatis lainnya untuk mengambil (scraping), indeks (indexing), survei (surveying), tambang data (data mining), atau dengan cara apapun memperbanyak atau menghindari struktur navigasi atau presentasi dari Aplikasi JogjaKita, JogjaFood, Merchant JogjaKita ataupun JOGJAKITA dan/atau Afiliasinya, atau isinya;
- Menerbitkan, mendistribusikan atau memperbanyak dengan cara apapun materi yang dilindungi hak cipta, merek dagang, atau informasi lain yang JOGJAKITA miliki tanpa persetujuan tegas terlebih dahulu dari JOGJAKITA atau pemilik hak yang melisensikan hak-nya kepada JOGJAKITA;
- Menggunakan dan/atau mengakses secara tidak resmi Aplikasi JogjaKita, JogjaFood dan/atau Merchant JogjaKita untuk (a) merusak, melemahkan atau membahayakan setiap aspek dari Aplikasi JogjaKita, JogjaFood, Merchant JogjaKita dan/atau sistem dan jaringan terkait, dan/atau (b) membuat produk atau layanan tandingan serupa menggunakan ide, fitur, fungsi atau grafik menyerupai Aplikasi JogjaKita, JogjaFood dan/atau Merchant JogjaKita;
- Melakukan hal-hal yang mengakibatkan kerusakan terhadap sistem Aplikasi JogjaKita, JogjaFood, Merchant JogjaKita, ataupun JOGJAKITA dan/atau Afiliasinya dengan sengaja; atau
- Melakukan hal-hal yang bertujuan untuk mencuri data Aplikasi JogjaKita, JogjaFood, Merchant JogjaKita, ataupun JOGJAKITA dan/atau Afiliasinya dan/atau Pelanggan.
- Mitra Usaha menjamin bahwa Mitra Usaha tidak akan meminta data dan/atau informasi kepada Pelanggan atau pihak lain melalui sarana apapun dengan mengatasnamakan JOGJAKITA dan/atau Afiliasinya tanpa persetujuan tertulis terlebih dahulu dari JOGJAKITA dan/atau Afiliasinya.
- KORESPONDENSI
- Semua pemberitahuan atau komunikasi lainnya antara Para Pihak sehubungan dengan pelaksanaan Syarat dan Ketentuan ini, akan dilakukan secara tertulis dalam Bahasa Indonesia dan akan dianggap dikirimkan secara sah apabila dialamatkan kepada dan dikirimkan melalui surat tercatat, kurir, e-mail, aplikasi dan/atau web-dashboard (termasuk namun tidak terbatas pada aplikasi Merchant JogjaKita dan Aplikasi JogjaKita) dan/atau melalui sarana lain yang ditentukan oleh JOGJAKITA, sesuai dengan data yang tercatat dalam database JOGJAKITA.
- Dalam membuktikan bahwa suatu pemberitahuan atau komunikasi lainnya telah dikirimkan dari suatu Pihak ke Pihak lain, Pihak pengirim cukup menunjukkan bahwa:
- dalam hal pengiriman dilakukan melalui kurir, bahwa pemberitahuan atau komunikasi lainnya telah dikirimkan dengan sah, dengan dibuktikan dengan adanya tanda terima dari Pihak lainnya.
- dalam hal pengiriman dilakukan melalui surat tercatat, Hari Kerja ke-5 (lima) setelah hari dimana surat tercatat tersebut dikirimkan.
- dalam hal pengiriman dilakukan melalui e-mail, 2 (dua) jam setelah e-mail dikirimkan (sebagaimana yang dicatat oleh perangkat yang dipakai oleh pengirim e-mail), kecuali pengirim menerima pesan otomatis bahwa e-mail tidak terkirim.
- dalam hal pengiriman dilakukan melalui aplikasi, ketika push notification dan/atau media pemberitahuan lainnya di aplikasi telah dikeluarkan sebagaimana dibuktikan melalui sistem JOGJAKITA.
- dalam hal pengiriman dilakukan melalui sarana selain yang dicantumkan dalam poin a sampai dengan d, maka akan mengikuti ketentuan yang ditetapkan dalam pemberitahuan tersebut.
- Perubahan data di atas atau alamat korespondensi hanya berlaku apabila diberitahukan oleh satu Pihak kepada Pihak lainnya dengan cara tersebut di atas, dan berlaku bila dilakukan dalam waktu 5 (lima) Hari Kerja sebelum perubahan tersebut, dan sebelum hal demikian dilakukan maka pengiriman kepada alamat yang terakhir diketahui oleh Pihak yang mengirim dianggap sebagai alamat korespondensi yang sah.
- TINDAKAN KECURANGAN
- "Tindakan Kecurangan" adalah adanya indikasi dan/atau terbukti terjadinya salah satu dari hal-hal berikut ini:
- transaksi mencurigakan pada Merchant Wallet; dan/atau
- penyalahgunaan (abuse) dan/atau transaksi fiktif, baik yang dilakukan oleh Mitra Usaha dan/atau karyawannya atau dengan bekerja sama dengan penipu (fraudster); dan/atau
- penipuan (fraud) yang dilakukan oleh Mitra Usaha dan/atau karyawannya.
- Adanya indikasi dan/atau terbukti terjadinya Tindakan Kecurangan, memberikan hak bagi JOGJAKITA, berdasarkan pertimbangan dan kebijakannya sendiri, untuk seketika dan secara langsung:
- tidak melanjutkan proses pendaftaran Mitra Usaha;
- menghentikan setiap kegiatan promosi dan/atau pemasaran dengan Mitra Usaha;
- menghentikan sementara Layanan yang diberikan berdasarkan Syarat dan Ketentuan ini kepada Mitra Usaha;
- menahan dan/atau menangguhkan Dana Settlement;
- menolak pembayaran dan/atau memotong bagian dari Dana Settlement sebagai pemulihan atas kerugian yang dialami oleh JOGJAKITA dan/atau pihak ketiga lainnya;
- memasukkan Mitra Usaha ke dalam daftar hitam JOGJAKITA; dan/atau
- mengajukan klaim, gugatan dan/atau tuntutan hukum dalam bentuk apapun atas setiap kerugian yang dialami oleh JOGJAKITA.
- JOGJAKITA dapat meminta Mitra Usaha untuk menyerahkan bukti pendukung sebagai bagian dari proses banding Mitra Usaha terhadap pelaksanaan dari hak-hak JOGJAKITA tersebut, dimana bukti pendukung tersebut harus diserahkan oleh Mitra Usaha paling lambat 7 (tujuh) hari kalender setelah diwajibkan oleh JOGJAKITA. JOGJAKITA akan menilai bukti pendukung dan semata-mata atas kebijakannya sendiri memutuskan untuk melakukan Settlement atau terus menggunakan haknya sebagaimana disebutkan dalam Ayat (2) Pasal ini.
- "Tindakan Kecurangan" adalah adanya indikasi dan/atau terbukti terjadinya salah satu dari hal-hal berikut ini:
- GANTI RUGI
- Mitra Usaha dengan ini setuju untuk mengganti kerugian dan membebaskan JOGJAKITA dari setiap dan seluruh klaim, kewajiban, atau tuntuan kerugian terhadap, atau diancam untuk dibawa terhadap JOGJAKITA, oleh pihak manapun, sehubungan dengan: (a) tindakan penipuan, kriminal atau tindakan tidak sah yang dilakukan Mitra Usaha atau karyawannya; (b) setiap akses pihak ketiga yang tidak sah atau ilegal terhadap Informasi Rahasia yang diakibatkan oleh kesalahan dan/atau kelalaian Mitra Usaha; (c) setiap tindakan kelalaian atau kesalahan oleh Mitra Usaha atau karyawannya; (d) setiap pelanggaran atas ketentuan manajemen konten yang disebabkan oleh tindakan kelalaian atau kesalahan dari Mitra Usaha atau karyawannya; dan (e) setiap hal sehubungan dengan Produk dan/atau layanan Mitra Usaha kepada Pelanggan.
- JOGJAKITA dengan ini setuju untuk mengganti kerugian dan membebaskan Mitra Usaha dari setiap dan seluruh klaim, kewajiban, atau tuntuan kerugian terhadap, atau diancam untuk dibawa terhadap Mitra Usaha, oleh pihak manapun, sehubungan dengan: (a) tindakan penipuan, kriminal atau tindakan tidak sah yang dilakukan JOGJAKITA atau karyawannya; (b) setiap akses pihak ketiga yang tidak sah atau ilegal terhadap Informasi Rahasia yang diakibatkan oleh kesalahan dan/atau kelalaian JOGJAKITA; (c) setiap tindakan kelalaian atau kesalahan oleh JOGJAKITA atau karyawannya; dan (d) setiap hal sehubungan dengan layanan JOGJAKITA kepada Pelanggan.
- \Kewajiban JOGJAKITA atas setiap klaim yang diajukan sehubungan dengan jasa yang diatur dalam Syarat dan Ketentuan ini tidak akan melebihi jumlah yang setara dengan keseluruhan Biaya Jasa yang dibayarkan oleh Mitra Usaha kepada JOGJAKITA sehubungan dengan pemberian Layanan dalam periode 1 (satu) bulan sebelum terjadinya pelanggaran.
- JOGJAKITA tidak akan bertanggungjawab atas segala bentuk kerugian tidak langsung, kerugian insidental, kerugian dalam bentuk hilangnya peluang, pendapatan, keuntungan, gangguan usaha, atau biaya asuransi.
- PERNYATAAN DAN JAMINAN
Masing-masing Pihak menyatakan dan menjamin hal-hal sebagai berikut:
- Masing-masing Pihak (i) jika orang perorangan: ia adalah orang perorangan: ia adalah orang perorangan yang berwenang untuk melakukan tindakan hukum berdasarkan peraturan perundang-undangan yang berlaku di Negara Republik Indonesia dan tidak sedang dalam pengampuan; atau (ii) jika badan hukum: ia adalah badan hukum yang didirikan berdasarkan hukum dan peraturan perundang- undangan yang berlaku di Negara Republik Indonesia;
- Masing-masing Pihak memiliki kewenangan yang sah secara hukum untuk menyetujui Syarat dan Ketentuan ini dan dokumen yang terkait serta melaksanakan kewajibannya berdasarkan Syarat dan Ketentuan ini dan mempunyai segala izin dan persetujuan dalam menjalankan kegiatan usahanya;
- Dalam penandatanganan, pelaksanaan hak dan/atau kewajiban berdasarkan Syarat dan Ketentuan tidak melanggar ketentuan anggaran dasar masing- masing Pihak (bagi Pihak yang berbentuk badan hukum), perjanjian apapun di mana masing-masing Pihak terikat menjadi Pihak di dalamnya dan peraturan perundang-undangan yang berlaku;
- Masing-masing Pihak akan menaati hukum dan perundang-undangan yang berlaku, termasuk namun tidak terbatas kepada setiap peraturan perundang-undang anti korupsi yang berlaku di Negara Repubik Indonesia; dan
- Dalam melaksanakan Syarat dan Ketentuan ini, masing-masing Pihak tidak menawarkan, menjanjikan, menyetujui atau mensahkan setiap pembayaran atau pemberian, baik secara langsung maupun tidak langsung, barang atau materi yang mempunyai nilai (termasuk, namun tidak terbatas kepada hadiah, hiburan, makanan, diskon atau kredit pribadi, atau manfaat lainnya yang tidak dibayarkan pada nilai pasar) yang mempunyai tujuan atau efek penyuapan publik atau komersil dan tidak akan mengambil tindakan yang akan membuat Para Pihak melanggar setiap ketentuan dalam peraturan dan hukum anti-penyuapan dan korupsi yang berlaku di Negara Republik Indonesia atau peraturan dan hukum yang melarang setiap tindakan yang melanggar hukum untuk tujuan mendapatkan manfaat komersil bisnis.
- FORCE MAJEURE
- Apabila dalam pelaksanaan Syarat dan Ketentuan ini menjadi tidak mungkin dilaksanakan oleh salah satu Pihak dan berakibat berakhirnya Syarat dan Ketentuan ini karena keadaaan di luar kuasa Pihak tersebut termasuk namun tidak terbatas dalam hal ini kejadian-kejadian yang alamiah, kecelakaan lalu lintas, pemogokan umum, kerusuhan, peledakan bom, bencana alam, perang, kebakaran, kebanjiran, epidemia, karantina, pemberontakan dan kebijakan Pemerintah serta peraturan-peraturan Pemerintah (”Force Majeure”), maka masing-masing Pihak tidak dapat dinyatakan wanprestasi karena kegagalan untuk melaksanakan Syarat dan Ketentuan ini.
- Pihak yang terkena Force Majeure wajib memberitahukan secara tertulis dalam waktu selambat-lambatnya 14 (empat belas) hari kalender setelah terjadinya Force Majeure kepada Pihak lainnya, demikian pula jika Force Majeure tersebut telah berakhir. Pihak yang mengalami Force Majeure tersebut akan mengajukan penangguhan kewajiban berdasarkan Syarat dan Ketentuan ini dengan dasar Force Majeure. Apabila Pihak tersebut tidak dapat membuktikan adanya Force Majeure dalam waktu paling lambat 7 (tujuh) hari kalender setelah terjadinya Force Majeure tersebut, maka Pihak lainnya berhak menolak pengajuan penangguhan kewajiban tersebut.
- Dalam hal terbukti terjadinya suatu Force Majeure, Para Pihak bersepakat menyelesaikan secara musyawarah untuk mufakat dan mencari jalan penyelesaian untuk mengatasi akibat dari Force Majeure tersebut, yang disepakati bersama oleh Para Pihak dengan ketentuan, seluruh hak dan kewajiban masing-masing Pihak yang timbul sebelum terjadinya Force Majeure tersebut tetap wajib dilaksanakan oleh masing-masing Pihak.
- Semua kerugian dan biaya yang diderita oleh salah satu Pihak sebagai akibat terjadinya Force Majeure akan menjadi tanggung jawab Pihak yang mengalami Force Majeure tersebut dan tidak akan dalam bentuk apapun menimbulkan kewajiban ataupun beban kepada Pihak lainnya.
- PENGALIHAN
- JOGJAKITA berhak mengalihkan haknya (baik sebagian dan/atau seluruhnya) berdasarkan Syarat dan Ketentuan ini kepada Afiliasinya ataupun pihak ketiga manapun (termasuk namun tidak terbatas pada pihak penyedia pembiayaan dan/atau modal termasuk dengan cara memberikan jaminan dan pelaksanaan daripadanya) tanpa persetujuan tertulis dari Mitra Usaha dengan ketentuan JOGJAKITA akan mengirimkan pemberitahuan pengalihan haknya secara tertulis kepada Mitra Usaha. Segala pengalihan hak yang dilakukan oleh JOGJAKITA akan mengikat dan berlaku kepada Mitra Usaha. Seluruh pemberitahuan dalam Pasal ini dilakukan sesuai dengan pasal terkait Korespondensi dari Syarat dan Ketentuan ini.
- Dalam hal JOGJAKITA bermaksud untuk mengalihkan kewajibannya (baik sebagian dan/atau seluruhnya) kepada pihak ketiga selain Afiliasinya, JOGJAKITA akan menyampaikan pemberitahuan tertulis kepada Mitra Usaha selambat-lambatnya 30 (tiga puluh) hari kalender sebelum tanggal efektif pengalihan tersebut dan jika pengalihan tersebut dilakukan kepada salah satu Afiliasinya, maka JOGJAKITA akan mengirimkan pemberitahuan tertulis kepada Mitra Usaha selambat-lambatnya 14 (empat belas) hari kalender setelah pengalihan tersebut dilakukan. JOGJAKITA akan memberikan opsi kepada Mitra Usaha untuk melanjutkan kerja sama berdasarkan Syarat dan Ketentuan ini dengan pihak penerima pengalihan setelah berlakunya pengalihan tersebut dan dengan menggunakan Layanan seterusnya setelah itu Mitra Usaha akan dianggap menyetujui untuk melanjutkan kerja sama berdasarkan Syarat dan Ketentuan ini dan segala pengalihan kewajiban yang dilakukan oleh JOGJAKITA akan mengikat dan berlaku kepada Mitra Usaha.
- Mitra Usaha berhak untuk mengalihkan hak dan kewajibannya berdasarkan Syarat dan Ketentuan ini dengan persetujuan tertulis terlebih dahulu dari JOGJAKITA. Segala pengalihan yang dilakukan dengan cara selain yang diatur dalam Syarat dan Ketentuan ini akan dianggap batal demi hukum.
- PENGAKHIRAN SYARAT DAN KETENTUAN
- Syarat dan Ketentuan berakhir jika terdapat salah satu dari kejadian-kejadian sebagai berikut:
- Berakhirnya Masa Berlaku;
- Terjadinya satu Tindakan Kecurangan sebagaimana diatur dalam Pasal 15 di atas; dan/atau
- Pemberitahuan tertulis terlebih dahulu dari salah satu Pihak kepada Pihak lainnya untuk mengakhiri Syarat dan Ketentuan sebelum berakhirnya Masa Berlaku.
- Syarat dan Ketentuan berakhir jika terdapat salah satu dari kejadian-kejadian sebagai berikut:
- JOGJAKITA, berdasarkan pertimbangan dan kebijakannya sendiri, berhak untuk menghentikan (baik secara sementara atau permanen) Layanan yang diberikan berdasarkan Syarat dan Ketentuan untuk seketika dan secara langsung.
- Apabila pada saat berakhirnya Syarat dan Ketentuan masih terdapat hak dan kewajiban yang belum diselesaikan oleh masing-masing Pihak, maka ketentuan-ketentuan dalam Syarat dan Ketentuan tetap berlaku dan mengikat sampai dengan diselesaikannya hak dan kewajiban tersebut oleh masing-masing Pihak.
- Para Pihak sepakat untuk mengesampingkan berlakunya ketentuan Pasal 1266 Kitab Undang-Undang Hukum Perdata, sehingga pengakhiran yang dimaksud dapat dilakukan tanpa memerlukan putusan pengadilan dan cukup dilakukan dengan pemberitahuan tertulis dari masing-masing Pihak.
- HUKUM YANG MENGATUR DAN PENYELESAIAN SENGKETA
- Syarat dan Ketentuan ini dan setiap hubungan non-kontraktual yang timbul karenanya diatur dan ditafsirkan berdasarkan hukum Negara Republik Indonesia.
- Apabila terjadi perselisihan atau perbedaan pendapat yang disebabkan atau yang timbul sehubungan dengan pelaksanaan Syarat dan Ketentuan ini ("Sengketa"), maka Para Pihak sepakat akan menyelesaikan secara musyawarah untuk mufakat antara Para Pihak dalam jangka waktu 30 (tiga puluh) hari kalender sejak salah satu Pihak menyampaikan pemberitahuan mengenai adanya Sengketa. Para Pihak akan menuangkan hasil kesepakatan antara Para Pihak sehubungan dengan Sengketa tersebut dalam sebuah berita acara penyelesaian sengketa yang ditandatangani oleh kedua belah Pihak. Ketentuan lebih lanjut sehubungan dengan proses penyelesaian Sengketa antara Para Pihak akan tertuang dalam SOP.
- Apabila Sengketa tidak dapat diselesaikan melalui musyawarah mufakat dalam kurun waktu 30 (tiga puluh) hari kalender sejak Sengketa diberitahukan oleh salah satu Pihak ke Pihak lainnya, maka Para Pihak sepakat untuk menyelesaikan Sengketa di Badan Arbitrase Nasional Indonesia (BANI) yang didirikan pada 30 November 1977 berdasarkan Keputusan Kamar Dagang Indonesia No. SKEP/152/DPH/1977, atau badan lainnya yang disebut sebagai Badan Arbitrase Nasional Indonesia yang diputuskan oleh otoritas yang berwenang dalam keputusan yang final dan mengikat sehubungan dengan validitas dan kedudukan Badan Arbitrase Nasional Indonesia yang saat itu berlaku, yang mana peraturan BANI dianggap dimasukkan dengan referensi dalam Pasal ini.
- Tempat kedudukan arbitrase adalah di Jakarta, Indonesia, dan bahasa yang digunakan adalah Bahasa Indonesia.
- Arbitrase akan dilakukan di hadapan 3 (tiga) arbiter yang akan ditunjuk sesuai dengan Peraturan BANI. Putusan arbitrase yang diberikan adalah putusan akhir, mengikat dan tidak dapat ditentang dan dapat digunakan sebagai dasar putusan di Negara Republik Indonesia atau di negara lain.
- LAIN-LAIN
- Mitra Usaha bertanggung jawab sepenuhnya atas kebenaran data dan/atau keterangan dan/atau dokumen lainnya yang diserahkan oleh Mitra Usaha kepada JOGJAKITA dan Mitra Usaha dengan ini membebaskan JOGJAKITA dari segala klaim/gugatan dan tuntutan hukum dalam bentuk apapun dan dari pihak manapun termasuk dari Mitra Usaha sehubungan dengan setiap informasi dan/atau data yang disampaikan oleh Mitra Usaha kepada JOGJAKITA.
- Syarat dan Ketentuan ini mencakup keseluruhan perjanjian dari Para Pihak sehubungan dengan hal-hal yang diatur dalam Syarat dan Ketentuan ini dan menggantikan seluruh perjanjian sebelumnya diantara Para Pihak.
- Segala lampiran yang tercantum pada Syarat dan Ketentuan ini merupakan satu kesatuan yang tidak terpisahkan dari Syarat dan Ketentuan ini.
- Segala hal yang belum diatur dalam Syarat dan Ketentuan ini akan diatur dalam SOP. SOP merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari Syarat dan Ketentuan dan dengan menyetujui Syarat dan Ketentuan ini, Mitra Usaha setuju untuk tunduk pada SOP.
- Dalam hal pemerintah, lembaga dan/atau otoritas berwenang lainnya (“Regulator”) menerbitkan peraturan, surat edaran, standarisasi dan/atau perintah dalam bentuk apapun (“Regulasi”) yang berdampak pada Syarat dan Ketentuan ini dan/atau pelaksanaannya, Para Pihak dengan ini setuju untuk melakukan perubahan terhadap ketentuan Syarat dan Ketentuan ini yang terdampak, termasuk namun tidak terbatas pada ketentuan operasional (seperti Settlement, laporan, rekonsiliasi, koreksi dan klaim) dan/atau komersial (seperti Biaya Jasa), agar patuh terhadap Regulasi, perubahan mana dilakukan dengan penyampaian pemberitahuan oleh JOGJAKITA kepada Mitra Usaha melalui kanal komunikasi yang ditentukan oleh JOGJAKITA. Lebih lanjut, Mitra Usaha setuju bahwa JOGJAKITA dapat memberikan dan/atau menyampaikan setiap data dan/atau informasi terkait Syarat dan Ketentuan ini dan pelaksanaannya, termasuk namun tidak terbatas Data Mitra Usaha, kepada Regulator, pihak yang ditunjuk Regulator dalam Regulasi dan/atau pihak ketiga lainnya untuk kepentingan kepatuhan terhadap Regulasi.
- Dengan tunduk kepada Syarat dan Ketentuan ini, JOGJAKITA dapat sewaktu-waktu mengubah, melengkapi, mengganti dan/atau menambah ketentuan yang terdapat dalam Syarat dan Ketentuan ini dan/atau SOP atas kebijakannya sendiri dan akan memberikan informasi kepada Mitra Usaha terhadap setiap perubahan (amandemen) atau penambahan (addendum) dengan mengikuti ketentuan dalam pasal terkait Korespondensi dari Syarat dan Ketentuan ini dan segala perubahan (amandemen) atau penambahan (addendum) atas Syarat dan Ketentuan ini dan/atau SOP akan berlaku ketika JOGJAKITA mengumumkan atau memberitahukan perubahan (amandemen) atau penambahan (addendum) tersebut. Mitra Usaha mengakui dan menyetujui bahwa Mitra Usaha bertanggung jawab untuk meninjau secara berkala segala Syarat dan Ketentuan ini dan/atau SOP yang berlaku baginya. Setiap perubahan atas Syarat dan Ketentuan ini dan/atau SOP akan mengikat Mitra Usaha, dan keberlanjutan penggunaan dari Layanan oleh Mitra Usaha akan dianggap sebagai persetujuan atas perubahan tersebut.
- Dalam hal terdapat perbedaan ketentuan antara Syarat dan Ketentuan ini dan SOP, maka yang berlaku adalah ketentuan yang terdapat dalam SOP.
- Dalam hal salah satu ketentuan dalam Syarat dan Ketentuan ini tidak berlaku, tidak sah atau tidak dapat dilaksanakan, Para Pihak setuju bahwa keberlakuan, legalitas dan pelaksanaan dari ketentuan-ketentuan lainnya dalam Syarat dan Ketentuan ini secara keseluruhan tidak akan terpengaruh atau berkurang.
- Kontrak Elektronik
- Para Pihak setuju dan sepakat bahwa Syarat dan Ketentuan ini dibuat dalam bentuk Kontrak Elektronik dan tindakan mengklik persetujuan secara elektronik merupakan bentuk pernyataan persetujuan atas ketentuan Syarat dan Ketentuan ini sehingga Syarat dan Ketentuan ini sah, mengikat Para Pihak dan dapat diberlakukan.
- Para Pihak setuju bahwa tidak ada Pihak yang akan memulai atau melakukan tuntutan atau keberatan apapun sehubungan dibuatnya maupun keabsahan Syarat dan Ketentuan ini berikut amandemen atau perubahannya dalam bentuk Kontrak Elektronik.
- Syarat dan Ketentuan ini dibuat dan diberikannya persetujuan secara elektronik oleh JOGJAKITA dan Mitra Usaha dalam keadaan sadar dan tanpa ada paksaan dari pihak manapun juga. Setelah tindakan mengklik persetujuan secara elektronik atas Syarat dan Ketentuan ini, maka JOGJAKITA dan Mitra Usaha setuju untuk dianggap bahwa Mitra Usaha telah membaca, mengerti serta menyetujui setiap dan keseluruhan pasal dalam Syarat dan Ketentuan ini dan akan mematuhi dan melaksanakan setiap pasal dalam Syarat dan Ketentuan dengan penuh tanggung jawab.